MILAN - Inter kembali ke rumah. Torino asuhan Walter Mazzarri akan menjadi tamu dalam laga kandang perdana musim ini. Bersama Opta, berikut semua statistik jelang pertandingan yang akan digelar pada hari Minggu pukul 20:30 CEST.
Inter dan Torino telah bertemu sebanyak 148 kali di Serie A. Nerazzurri memenangkan 65 laga dan kalah 35 kali, sementara 48 laga sisanya berakhir dengan hasil imbang. Pertandingan nanti akan menjadi pertemuan ke-75 di liga kasta tertinggi antara Inter dan Torino di Stadio Meazza. Selama bertindak sebagai tuan rumah, Inter menang 38 kali, 11 kali kalah dan seri 25 kali. Inter merupakan tim yang paling sedikit kemasukan dalam 30 menit pertama laga di Serie A musim 2017-18 dengan hanya kebobolan enam gol. Musim lalu, Nerazzurri mencetak 15 gol sundulan, lebih banyak dari kesebelasan lain. Inter juga menjadi pencetak gol terbanyak melalui umpan silang dengan 19, sepuluh lebih banyak dibandingkan Torino.
Dalam lima laga Serie A di Meazza kontra Torino, Mauro Icardi berperan aktif dengan menyumbangkan tiga gol serta satu asis. Marcelo Brozovic menjadi pemain dengan sentuhan terbanyak (133) dan umpan terbanyak (108) pada pertandingan pertama Serie A. Antonio Candreva telah mencetak tiga gol melawan Torino di Serie A, yang menjadi dwigol pertamanya di kompetisi ini (April 2014 saat membela Lazio). Keita juga pernah membobol gawang Torino di laga Serie A, yang ia ciptakan pada bulan Maret 2017. Danilo D’Ambrosio melakukan debutnya di Serie A bersama Torino, bermain untuk Granata sebanyak 42 kali di Serie A dan 74 kali di Serie B. Daniele Padelli merupakan pemain Torino antara tahun 2013 dan 2016, menorehkan lebih dari 100 penampilan bagi klub tersebut. Kwadwo Asamoah dan Tommaso Berni juga pernah membela Granata namun keduanya belum pernah berlaga di liga kasta tertinggi bersama tim asal Piedmont ini.
Di sisi lain, Cristian Ansaldi bermain untuk Inter pada musim 2016-17. Ia mencatatkan 21 kali penampilan bagi Nerazzurri di Serie A, menciptakan satu asis. Adem Ljajic juga sebelumnya bermain untuk Inter, membuat 25 kali penampilan pada musim 2015-16, mencetak tiga gol dan menyumbang tiga asis.
Luciano Spalletti telah meraih enam kali kemenangan dari sebelas pertandingan melawan Walter Mazzarri di Serie A, imbang dua kali dan menelan kekalahan tiga kali. Melawan Torino, skuat Spalletti telah meraih tujuh kali kemenangan dari 15 pertandingan sebelumnya di liga kasta tertinggi bersama dengan empat hasil seri dan empat kekalahan.