RANGKUMAN STATISTIK INTER VS JUVENTUS

Mauro Icardi cetak 6 gol dalam 7 laga melawan Bianconeri, Banega ciptakan peluang kedua terbanyak musim ini, dan De Boer tak terkalahkan melawan Alleg

MILAN – San Siro mempersiapkan kembalinya Derby d'Italia di Pekan 4 Serie A TIM 2016/17 pada hari Minggu 18 September. 

Bekerja sama dengan Opta, kami memilih beberapa statistik menarik Inter v Juventus.

Nerazzurri mencatatkan 34 kemenangan, 27 imbang, dan 22 kekalahan saat melawan Juventus di Stadio Giuseppe Meazza.

Mauro Icardi mencetak gol enam kali dalam tujuh pertandingan melawan Bianconeri, korban favoritnya di Serie A. Mantan pemain Juventus, Antonio Candreva, telah memberikan umpan matang kepada sang kapten empat kali, satu kali setiap 39 menit ketika berada di lapangan bersama-sama.

Inter berada di urutan ketiga di liga untuk operan yang diselesaikan dengan persentase 86%. Ini sebagian berkat operan pribadi Ever Banega sebanyak 240. Pemain asal Argentina ini juga nomor dua di Serie A untuk peluang yang diciptakan yaitu 12.

Jika dimainkan besok, Danilo D'Ambrosio akan melakukan penampilannya yang ke 100 di Serie A.

Sementara untuk pelatih, Frank de Boer telah berhadapan dengan Massimiliano Allegri tiga kali sebelumnya dan tidak pernah kalah, mencatatkan satu kali menang dan dua kali imbang.


 English version  日本語版  Versione Italiana 

tags: tim kejuaraan
Muat lebih banyak