MANCINI: "FANS KAMI MEMANG FANTASTIS – TERIMA KASIH"

"Kami mau mengamankan posisi keempat. Kami masih perlu perbaikan, tapi tim ini punya kekuatan," kata bos Nerazzurri dalam jumpa pers pra-laga Jumat

APPIANO GENTILERoberto Mancini menyanjung fans Inter atas dukungan yang diberikan di saat klub mengalami pasang surut sepanjang musim.

"Para suporter kami selalu berada di belakang tim, bahkan di masa-masa sulit," ujar pelatih Inter, berbicara di hadapan media pada Jumat. "Kami ingin berterimakasih kepada mereka atas dukungannya dan kami sedih mereka tak bisa melihat Inter di Liga Champions musim depan. Kami bakal melakukan segalanya demi kembali ke jalur kemenangan sesegera mungkin, mengingat klub kami pantas mendapatkannya."

Beralih ke pertandingan kandang Sabtu ini melawan Empoli, Mancini bersikukuh bahwa tiga angka merupakan harga mati bagi timnya: "Besok malam kami harus menang. Itu saja. Kami ingin mengunci posisi keempat. Itu takkan mudah karena mereka datang ke sini dengan semangat pantang kalah dan mereka bakal bermain dengan bebas."

"Saya tak suka dengan sikap kami di awal permainan melawan Lazio. Seringkali para pemain tampil fantastis, kadang mereka bikin kesalahan, tapi itu itu semua bagian dari proses membangun tim. Sebagai pelatih, Anda berharap segalanya berjalan dengan sempurna, namun itu tak selalu terjadi. Kami mestinya bisa mencapai yang lebih musim ini, tapi kami masih lemah dalam memenuhi level konsistensi yang tepat, baik kandang maupun tandang. Tidak ada penjelasan soal hasil-hasil kami – kami harus memperbaiki sebagai tim, khususnya pada sisi mental."

Mancini kemudian ditanya mengenai opini umum soal perjalanan tim sepanjang musim: "Ketika Anda mengawali musim, Anda selalu mencari kemenangan, namun kami tahu itu takkan berjalan dengan gampang musim ini. Kini kami harus menimbang hal positif dan hal negatif, sembari mencoba untuk tidak mengulang kesalahan yang sama di saat berikutnya. Fakta bahwa kami pernah memuncaki klasemen selama 20 pertandingan menunjukkan bahwa kami telah melakukan sejumlah pekerjaan bagus."

Bahasan lalu beralih ke bursa transfer musim panas. Mancini ditanya tentang rumor yang mengaitkan dirinya dengan pindah ke PSG: "Itu rumor sampah. Paris Saint-Germain punya seorang pelatih yang memenangi gelar liga dan dua piala."

Bos Inter juga membicarakan perubahan yang mungkin terjadi pada skuatnya: "Kami tidak bisa mengatakan sekarang berapa banyak perubahan yang kami akan buat. Tahun lalu, kami membawa beberapa pemain di musim panas, tapi banyak orang lupa bahwa ada banyak pemain yang meninggalkan klub. Klub berharap mempertahankan sejumlah pemain terbaik kami, sehingga kami mampu mengembangkan tim. Skuat ini punya kekuatan tersendiri dan yang kami harus lakukan adalah menambah sedikit, membawa masuk para pemain yang bisa menambah dari segi kualitas dan kekuatan. Prioritasku adalah membawa Inter kembali ke tren kemenangan."

Perbincangan lalu beralih ke final Liga Champions, yang bakal diadakan di San Siro pada 28 Mei mendatang. Mancini ditanya soal kurangnya minat warga kota Milan terhadap event tersebut: "Inter dan AC Milan terbiasa tampil di puncak sepakbola dunia – kedua klub pernah membuat sejarah di kompetisi tersebut. Saat ini mereka sulit berlaga di ajang itu, dan perlu sedikit waktu untuk membangun kembali, khususnya dalam konteks sepakbola Italia, yang mengalami masalah lebih banyak dibanding liga-liga lainnya."


 English version  Versión Española  日本語版  Versione Italiana 



LIVE! CONFERENZA STAMPA DI MANCINI PRIMA DI INTER-EMPOLI 06.05.2016 16:30CEST

Muat lebih banyak