FROSINONE - Inter berambisi meraih angka maksimal dari setiap pertandingan tersisa mereka, sembari terus mencoba menggusur Roma dari tempat ketiga. Itulah yang dijanjikan oleh pelatih Roberto Mancini sehabis pertandingan sengit hari ini di Frosinone.
Tuan rumah memberi perlawanan keras terhadap Inter, tapi gol sundulan Mauro Icardi di babak kedua terbukti penting bagi Nerazzurri untuk meraup poin maksimal.
Berbicara sehabis pertandingan, Mancini menyatakan: "Tak ada seorang pun yang menganggap mudah bermain di Frosinone. Mereka mencoba untuk tetap bertahan di Serie A di lapangan ini."
"Kami mungkin bisa unggul 2-0 pas turun minum, karena kami punya satu gol bagus yang sempurna, tapi dianulir, serta peluang-peluang lainnya untuk memimpin. Lalu, Frosinone memiliki tembakan yang kena gawang dua kali – satu pada situasi serangan balik, kemudian dari tendangan bebas. Tak mudah untuk meladeni mereka di depan pendukung sendiri, tapi kupikir kami tampil sempurna di babak pertama."
"Masalah satu-satunya adalah kami tak bisa memanfaatkan dari sekian banyak peluang yang dimiliki. Kami wajib belajar mencetak banyak gol pada saat kami mendominasi permainan, tapi itu semua membuatku tersenyum ketika saya mendengar banyak orang bilang bahwa Inter tidak bisa bermain sepakbola."
Jadi, masih bisakah Inter berharap finis peringkat ketiga? "Kami tak boleh menyerah. Kami harus berupaya dan mencoba memenangkan setiap pertandingan. Kami akan mengerahkan segalanya, tapi sayangnya itu tidak bergantung pada kami saja. Jika tim-tim lain terus menang, maka tak banyak yang kami bisa lakukan. Dalam kasus apapun, sepanjang banyak poin yang bisa direbut, kami akan terus berjuang."
Pelatih kemudian menanggapi kontribusi yang dibuat oleh Stevan Jovetic dan Mauro Icardi, serta menjelaskan pergantian pemain.
"Saya harap setiap pemain dapat memberi peran penting antara hari ini dan akhir musim. Tentu, saat Anda punya kemampuan seperti Stevan, Anda selalu mampu mengeluarkan sebagian magis untuk memenangi pertandingan. Saya senang dengan cara dia bermain hari ini."
"Saya memang akan memasukkan Eder ketika kami bikin gol. Kemudian, Felipe Melo dan Telles mengalami masalah fisik."
"Icardi bekerja keras di depan hari ini, dia selalu punya dua pemain lawan di dekatnya. Ia tampil bagus dan tentu dia telah melakukan hal terpenting, mencetak gol. Dia selalu berusaha menorehkan gol dan pada usianya, ia seharusnya bisa lebih baik."