SESTO SAN GIOVANNI – Stefano Vecchi senang dengan penampilan Inter U-19, meski harus ditahan imbang 1-1 oleh Atalanta, satu minggu setelah mereka kesulitan melawan Chievo.
"Hari ini lebih susah ketimbang minggu lalu," kata bos Primavera itu. "Kami bermain apik menghadapi salah satu tim terbaik di grup dan saya senang dengan performa tim."
"Kami mencoba dengan sangat keras, namun sayangnya kami sulit menciptakan gol tambahan untuk membayar semua perjuangan kami," ujar Vecchi kepada Inter Channel selepas gol sundulan Gravillon di babak pertama memastikan Nerazzurri berbagi poin dengan Atalanta di Stado Breda kemarin.
"Kami bekerja dengan baik dan terus berkembang. Kami cuma perlu sedikit lebih garang di tiga puluh menit terakhir. Kami mesti belajar memainkan kekuatan lini serang kami, yang berbeda dengan barisan depan yang dimiliki oleh kami musim lalu. Kami wajib bekerja untuk membangun kesepahaman di lini tengah dan serang, namun saya pikir kami tampak bagus di belakang."
Dima tim dapat berkembang di beberapa laga selanjutnya? "Kami perlu membuat lebih banyak peluang sehingga kami dapat menuntaskan banyak gerakan. Itu tergantung pada saya dan para pemain dalam menemukan solusi tepat agar mereka menampilkan yang terbaik."