MILAN - Kita akan melihat beberapa fakta dan angka dibalik laga Serie A sore ini antara Inter dan Torino, yang disiapkan oleh Football Data.
Selamat ulang tahun Inter!
F.C. Internazionale merayakan hari jadinya yang ke-106 hari ini: klub ini didirikan pada tanggal 9 Maret 1908.
Hasil bagus di bulan Maret untuk Mazzarri
Maret adalah bulan ketika Walter Mazzarri mencapai rata-rata poin per pertandingan tertinggi (1,66) selama karir profesionalnya sebagai pelatih, dihasilkan dari 24 kali menang, 16 imbang, dan 13 kali kalah dari 53 pertandingan.
Runtunan tak terkalahkan Inter terpanjang di Meazza dalam setahun
Saat ini Nerazzurri mencatatkan sepuluh pertandingan tak terkalahkan di kandang dalam pertandingan kompetitif (lima kali menang, lima kali imbang), kekalahan terakhir mereka di San Siro adalah saat melawan Roma (0-3 pada 5 Oktober 2013). Inter belum pernah selama ini bertanding tanpa kalah di kandang sendiri sejak periode September 2012 hingga Februari 2013 saat mereka mengumpulkan 11 kemenangan dan 5 kali seri dalam 16 pertandingan berturut-turut tanpa kalah.
Inter vs Torino: kemungkinan besar bermain cepat di awal paruh kedua
Inter dan Torino merupakan dua dari empat tim Serie A tahun 2013/14 yang mencetak gol terbanyak dalam 15 menit awal paruh kedua. Bersama dengan Juventus dan Roma, keempat tim ini mencetak 10 gol antara menit 45 hingga 60.
Toro belum mencetak gol selama 209 menit
Torino telah melakukan lebih dari dua pertandingan tanpa mencetak gol: El Kaddouri mencetak gol terakhirnya di menit ke-61 dalam laga Verona 1-3 Torino pada 17 Februari. Belum ada gol lain yang dicetak di sisa 29 menit pertandingan tersebut, ditambah 90 menit laga Juventus 1-0 Torino, dan Torino 0-2 Sampdoria. Ini berarti tim asuhan Ventura belum mencetak gol selama 209 menit.
Ventura mengalahkan Mazzarri hanya sekali, lebih dari 10 tahun yang lalu
Walter Mazzarri dan Giampiero Ventura pernah berhadapan sebanyak sembilan kali sebelumnya, dengan lima kemenangan untuk pelatih Nerazzurri saat ini, tiga kali seri, dan satu kemenangan untuk pelatih Toro. Satu-satunya kemenangan Ventura terjadi dalam pertemuan pertama mereka sebagai pelatih: Cagliari 4-1 Livorno (Serie B) pada tanggal 18 Oktober 2003. Tim Mazzarri mencetak gol di semua sembilan pertandingan sebelumnya, 22 gol secara total.
Mazzarri tak terkalahkan di kandang melawan Torino
Rekor Walter Mazzarri melawan Torino tercatat W5, D5, L1. Pelatih ini belum pernah dikalahkan di kandang sendiri (W2, D3) dan timnya mencetak gol setidaknya sekali dalam setiap pertandingan.
Ventura masih mengupayakan kemenangan pertama dan tanpa kemasukan gol melawan Inter
Sore ini Giampiero Ventura akan menghadapi Inter untuk ke-12 kalinya. Dia belum pernah mencicipi kemenangan melawan Nerazzurri, dengan catatan lima kali imbang dan enam kali kalah. Inter mencetak gol di setiap 11 pertemuan sebelumnya, meloloskan 30 gol ke gawang tim Ventura. Debut Serie A pelatih ini melawan Nerazzurri adalah pada 13 September 1998, dalam laga Cagliari 2-2 Inter di Stadio Sant'Elia.
English version 日本語版 Versione Italiana