MAZZARRI: "PERTANDINGAN YANG SEIMBANG, KAMI PANTAS MENDAPATKAN HASIL SERI"
"Jika Anda bertanya apakah wasit dapat memengaruhi hal-hal dengan keputusan mereka, saya akan menjawab dengan mengatakan ada dua kesalahan hari ini"
ROMA - Walter Mazzarri berbicara kepada Sky Italia setelah pertandingan malam ini di Stadio Olimpico.
Dia menjelaskan: "Kami kalah dalam pertandingan yang berat malam ini. Lazio yang sangat kompak dan tidak memberikan banyak ruang, kondisi lapangan tidak optimal. Mereka berjaga di belakang dan menunggu kami, jadi itu tidak mudah, tapi secara keseluruhan pertandingan tadi seimbang. Yang tidak kami lakukan dengan baik adalah bola yang terakhir. Dengan pendekatan yang diambil Lazio, pertandingan tadi membutuhkan hal khusus untuk memenangkannya. Di paruh pertama kami menekan Lazio di kotak mereka sendiri, kami menciptakan peluang, masalahnya adalah eksekusi akhir kami.
"Permainan yang sangat imbang juga bisa ditentukan oleh keputusan yang benar atau salah dari ofisial pertandingan, misalnya tidak diberikannya kartu merah pada Dias atau penalti untuk Rolando. Lazio berhasil memanfaatkan satu-satunya peluang mereka di babak kedua berkat pemain hebat seperti Klose. Sedangkan mengenai Dias, kami harus bermain dengan sepuluh pemain karena melakukan pelanggaran yang sama saat melawan Napoli... tapi sudahlah. Lazio adalah tim yang bagus, mereka tim yang berkualitas dan sangat tertib. Poin yang mereka dapatkan saat ini bukan cerminan sejati dari nilai dari skuat mereka."
Mazzarri diberi tahu bahwa Reja, dalam komentar pasca-pertandingannya, mengatakan bahwa timnya bermain seperti yang biasanya lakukan Inter, yaitu menunggu dan menyerang balik. Pelatih Nerazzurri ini menjawab: "Reja adalah teman saya, tapi saya pikir dia tidak melihat semua pertandingan yang pernah kami mainkan. Lihat saja saat kami melawan Napoli, saat itu penguasaan bola kami 70%..."
Ditanya lebih lanjut mengenai wasit, sang pelatih melanjutkan: "Saya mengatakan bahwa tadi adalah pertandingan seimbang yang bisa berakhir dengan kemenangan atau kekalahan berkat aksi individu, seperti gol dari Klose. Pertandingan seperti itu juga bisa ditentukan oleh wasit, begitulah. Saya tidak akan membebankan semuanya pada kesalahan wasit, tapi ini adalah pertandingan yang seharusnya berakhir imbang. Jika Anda bertanya apakah wasit dapat memengaruhi hal-hal dengan keputusan mereka, saya akan menjawab dengan mengatakan bahwa ada dua kesalahan hari ini. Begitu juga di pertandingan-pertandingan lainnya."
Apakah ini langkah mundur bagi Inter setelah kemenangan derby? "Beberapa pemain hari ini tampil dengan kurang tajam, tapi kita sedang berbicara tentang dua pertandingan yang berbeda. Pergantian pemain yang saya buat hari ini misalnya, mirip dengan yang saya lakukan saat melawan Milan. Tapi kami tidak membuat hasil yang sama untuk hari ini, dan kemudian kami membiarkan Klose menemukan ruang untuk mencetak gol itu.
"Jendela transfer? Saya ingin itu segera selesai. Kami sedang berupaya untuk berkembang, kami membangun ulang, tapi klublah yang berhak memutuskan tindakan apa yang harus dilakukan."