LANCIANO – Usai kemenangan 3-1 dalam laga tandang di Virtus Lanciano sore ini, pelatih Primavera Salvatore Cerrone membahas penampilan anak-anak asuhnya.
Dia menjelaskan: "Awalnya berat bagi kami. Mereka langsung mencoba untuk mengadu fisik sejak awal, terutama di lini tengah, mereka memberi kami ruang yang sangat terbatas. Gol pertama mereka terjadi cukup kebetulan dari bola mati: saat itu pertahanan begitu terbuka dan Donkor tidak mampu menghalaunya dengan baik.
"Kami mencoba untuk menciptakan beberapa peluang, tapi kami melakukan cukup banyak kesalahan dalam 20 menit pertama. Kemudian kami menyesuaikan beberapa hal dan mulai bermain baik setelahnya. Gol penyeimbang memberi kami dorongan besar dan kami terus mengukir peluang dan hampir membuahkan gol kedua sebelum turun minum melalui Bonazzoli dan Capello, dan kemudian Paramatti.
"Di babak kedua kami kembali ke lapangan dengan tekad yang lebih kuat. Kami berhasil menggali sisi sayap sehingga memungkinkan kami memanfaatkan Bonazzoli dan Capello, serta beberapa kerja sama yang baik dari Tassi dan Palazzi."
Tentang pertandingan pekan depan, pelatih menutup pembicaraan dengan mengatakan: "Kami menguasai 70 menit terakhir pertandingan ini, saat kami bermain dengan sangat baik, dan mulai bersiap untuk menghadapi Varese, sebuah tim yang sangat terlatih."
English version Versione Italiana