FC INTERNAZIONALE MILANO DI MILAN DESIGN WEEK: “INNOVATIVE PASSION” DIRESMIKAN

Suning mengumumkan peresmian dari “Suning Italy Office”

MILAN – Sebuah kesamaan yang unik, yang menghubungkan antara warna Nerazzurri dengan inovasi Suning Smart Retail, “Innovative Passion” hari ini telah diumumkan kepada media di Tortona, di pusat Milan Design Week “Fuorisalone”.

Berpartisipasi untuk pertama kalinya dalam acara paling penting dalam industri design global di Milan, Inter bersama Suning telah membangun tiga instalasi. “Emotional wall” menggambarkan kepada audiens Eropa, teknologi Artificial Intelligence (Kecerdasan buatan) untuk di rumah, Suning BIU; “Magic Mirror” mempersembahkan implementasi dari alat-alat untuk facial recognition (pengenalan wajah) kepada industri ritel.

“Colours of Passion”, adalah bagian terpenting dalam pameran tersebut, merupakan sebuah reproduksi dari lambang Inter, sebuah simbol yang melambangkan evolusi merek melalui teknologi dan inovasi, yang dibuat berdasarkan perasaan emosi dari fans di seluruh dunia.
Merupakan suatu kehormatan bagi FC Internazionale Milano untuk ambil bagian dalam Milan Design Week dan kembali dapat berkontribusi terhadap perkembangan budaya dan rumah dari klub.

"Nerazzurri dan kota Milan tidak hanya dihubungkan oleh sejarah, tapi juga oleh komitmen kami untuk merepresentasikan elegansi, gaya dan budaya," ujar CEO Inter Alessandro Antonello. "Ini selalu diidentikkan baik dengan kota Milan maupun Inter dan kami sekarang diberi kehormatan dan hak istimewa untuk membuat ini bersama Suning. Melalui Gairah Inovatif, kami yakin bahwa kami akan dapat membagi banyak nilai-nilai yang telah menginspirasi klub bersama para pengunjung, untuk mewakili kota Milan dan juga berupaya untuk pencapaian yang lebih besar, baik di dalam maupun luar lapangan.

"Projek ini digagas untuk fokus pada pengalaman konsumen yang menghubungkan Inter dengan Suning, keduanya menggunakan teknologi terkini untuk kepentingan klien mereka: baik melalui pengalaman menjelajahi stadion dan rumah produksi Inter Media, atau pun inovasi bisnis.

Suning Holdings Group sudah mulai beroperasi bulan ini saat pembukaan Suning Italy Office, tak lama lagi, rencananya akan membuka tiga kantor lintas negara lainnya di UK, Prancis dan Jerman akhir tahun 2018 ini. Tujuan perusahaan asal Tiongkok ini adalah untuk memperkenalkan gaya dan kualitas terbaik produk bergaya dari Eropa ke Tiongkok untuk lebih melebarkan sayapnya menjangkau konsumen.

Didirikan pada tahun 1990, Suning adalah salah satu perusahaan komersial terkemuka di Tiongkok dengan hadirnya dua perusahaan publik di Tiongkok dan Jepang. Pada 2017, Suning Holding menempati peringkat kedua di antara 500 perusahaan swasta teratas di Tiongkok dengan pendapatan tahunan 65,7 miliar USD (412,95 miliar RMB). Dengan mengusung misi “Leading the Ecosystem across Industries by Creating Elite Quality of Life for All”, Suning telah memperkuat dan memperluas bisnis intinya melalui delapan industri vertikal: Suning.com, Logistics, Financial Services, Technology, Real Estate, Media & Entertainment, Sports, dan Investment, di antaranya Suning.com tercatat di daftar Fortune Global 500 tahun 2017.

Untuk informasi lebih lanjut www.suningholdings.com


 English version  Versión Española  日本語版  中文版  Versione Italiana 

tags: klub
Muat lebih banyak