SPALLETTI: "KAMI SIAP HADAPI PERIODE AKHIR MUSIM"

Pelatih Inter sehari sebelum Atalanta vs. Inter: "Semuanya masih ada di tangan kami dan dan bergantung pada apa yang kami lakukan"

APPIANO GENTILE - Luciano Spalletti menanggapi pertanyaan wartawan saat konferensi pers.

"Hasil melawan Torino tentulah tidak baik, juga karena tim tidak pantas menerima hasilnya, mengingat kerja keras mereka. Kami memainkan laga seperti yang kami inginkan, kami berencana menguasai area mereka, dan terkadang kami mampu melakukannya namun tidak pada poin-poin lainnya. Tapi, jika tidak memiliki keseimbangan yang baik, Anda membiarkan ruang di tengah terlalu terbuka untuk menerima serangan balik. Kami kebobolan di saat permainan kami sedang memuncak."

"Semuanya masih ada di tangan kami. Saya, tim dan semua orang di Inter tahu betul siapa diri kami. Kami berada dalam situasi yang kami inginkan, dan itulah yang kami incar sejak awal musim. Kami siap hadapi periode akhir musim."

"Seiring berjalannya waktu, kami semua sadar bahwa kami memiliki sedikit peluang dan kami harus memaksimalkan semuanya. Kami harus mendapatkan hasil terbaik besok. Kondisi Candreva, Miranda dan Vecino semuanya harus dievaluasi. Dalbert adalah pribadi yang baik, dia memiliki kualitas dan kemampuannya adalah aset yang sangat signifikan. Ia juga memerlukan rasa tenang untuk dapat menunjukkan apa yang bisa ia lakukan. Saya pikir, semuanya masih bisa terjadi, kita akan lihat bagaimana musim ini akan berakhir. Bersama dengannya dan klub, kami akan membuat beberapa keputusan."

"Rafinha adalah pemain penting yang mampu memberi andil besar. Inter tahu dan berpengalaman bagaimana bermain tanpa pemain seperti dia. Dia harus dievaluasi dari waktu ke waktu tapi dia saat ini dalam kondisi yang siap untuk bermain untuk tim yang kuat seperti Inter."

"Bagi saya, sepakbola Italia berkembang sedikit demi sedikit, sejauh ini semuanya berjalan dengan baik."


 English version  Versión Española  日本語版  中文版  Versione Italiana 

Muat lebih banyak