CANDREVA: "KAMI AKAN MEMBERIKAN 101 PERSEN PADA LAGA DERBY"

"Akan menjadi kado bagi kami dan para fans jika mampu meraih kemenangan pada hari Minggu. Kami ingin melanjutkan perjuangan menuju Champions League"

APPIANO GENTILE - Pada hari ulang tahunnya, Antonio Candreva berbincang secara eksklusif bersama Mediaset Premium. "Akan menjadi kado bagi kami dan fans untuk meraih kemenangan pada hari Minggu, kita bisa memperjuangkannya setelah melewati masa yang tidak mudah dan untuk menyelesaikan akhir musim dengan cara sebaik mungkin. Saya mulai merasa tidak nyaman dengan koleksi nol gol atas nama saya, saya harap dapat mengubahnya segera dan akan sangat bagus jika saya dapat melakukannya pada laga derby untuk tim dan juga untuk kemenangan agar kami bisa terus melaju dalam perjuangan meraih tiket ke Champions League."

"Milan sangat bersemangat saat ini namun mereka masih berada di bawah kami dan kami ingin memastikan bahwa hal tersebut tidak akan berubah. Derby adalah laga yang unik, laga yang berbeda dari pertandingan lainnya walaupun tetap memperebutkan 3 poin pada akhirnya. Derby adalah derby, kami akan memberikan 101 persen."

"Kami ingin tertawa ketika membaca bahwa ada friksi di ruang ganti, hal-hal yang tak masuk akal kerap diperbincangkan dan terkadang itu sangat jahat namun kami tidak boleh mendengarkan dan memikirkan hal-hal di luar sana. Kami adalah orang-orang yang positif, yang ingin meraih tujuan kami dan pelatih benar bahwa itu semua tergantung pada kami."

"Saya gembira dengan proyek ini dan juga dengan keberadaan saya di klub yang besar. Kembalinya Mauro Icardi? Mauro penting bagi kami, ia selalu menunjukkannya dan semua orang mengetahuinya."


 English version  Versión Española  日本語版  中文版  Versione Italiana 

Muat lebih banyak