APPIANO GENTILE - Empat hari menjelang #DerbyMilano, Samir Handanovic menjawab pertanyaan para penggemar secara live di laman Facebook Inter dan Inter TV. Para suporter telah mengirimkan pertanyaan melalui kanal sosial media Nerazzurri.
Semua orang sudah tidak sabar menanti laga melawan Milan dan penjaga gawang asal Slovenia memberikan pendapatnya tentang pertandingan yang akan datang: “Sekarang semuanya masih normal, saat semua orang sudah kembali dari laga internasional, kami akan mulai berlatih secara spesifik dan bekerja keras menuju pertandingan pada Minggu malam. Banyak rekan setim saya yang meraih hasil positif dengan tim nasionalnya masing-masing. Ini akan memberikan kami dorongan yang lebih, walaupun hal yang paling utama adalah mereka kembali dengan bugar serta beristirahat dengan cukup. Saya selalu ingin bermain di pertandingan dengan level seperti ini. Saya berharap seluruh tim dapat membuat perbedaan pada laga derby nanti.”
Sejauh ini, lini pertahanan Nerazzurri menampilkan performa yang sangat baik: “Penampilan lini pertahanan kami telah membaik dan saya kira penyebabnya banyak sekali. Pujian khusus tentu diberikan kepada pelatih dan seluruh stafnya. Kami bekerja sama dengan baik sebagai benteng pertahanan dan semua orang memberikan kontribusi. Tetapi, saya pikir kami bisa berkembang lebih baik lagi. Sepak bola modern menuntut setiap pemain untuk berpartisipasi saat bertahan dan menyerang secara seimbang. Skuat kami harus selalu jeli dalam melihat keadaan. Secara umum, tahun ini kami akan lebih kompetitif. Kami tidak boleh membuat batasan pada apa yang kami bisa raih.”
Mengenai soal menjadi penjaga gawang, Handanovic mengatakan: “Dalam beberapa tahun yang lalu sudah ada banyak kiper hebat yang bermain untuk Inter dan saya selalu mengatakan bahwa saya ingin melanjutkan tradisi tersebut. Saat masih kecil saya bermain sebagai pemain outfield, kemudian saya mulai mengikuti sepupu saya dan bermain sebagai penjaga gawang. Idola saya adalah Peter Schmeichel. Kemudian mengenai bagaimana pengalaman sejauh ini bermain di antara dua tiang gawang, ini merupakan hal yang hebat, meskipun terkadang kita berada jauh dari aksi-aksi di lapangan. Sangat bagus untuk bermain dalam derby, terdapat lebih banyak motivasi dan semangat pun bertambah.”
Dia kemudian memberi komentar mengenai pelatihnya saat ini: “Saya merasa sangat berhutang budi kepada pelatih kiper saya Adriano Bonaiuti. Saya sudah tahu tentang Spalletti. Dia sangat siap dan dia banyak membantu kami. Dia adalah orang yang tepat untuk kami.”
Terakhir, Samir mengungkapkan beberapa hal mengenai kehidupan pribadinya: “Saya menghabiskan sebagian besar waktu bersama keluarga saya. Saya banyak membaca, suka menonton film dan bermain catur. Saya juga banyak menonton sepak bola dari berbagai liga, dan juga mengikuti kabar bola basket. Tentang kehidupan sehari-hari di Italia, saya sudah berada di sini selama hampir 14 tahun dan saya merasa kerasan. Saya bahkan berpikir dalam bahasa Italia...”