ICARDI: "SAYA FAN INTER DAN SAYA INGIN MERAIH KEMENANGAN DI SINI"

"Saya berbahagia di sini dan ingin bertahan selamanya. Suning ingin mengembalikan Inter ke puncak," kata sang kapten saat T&J langsung di Facebook

APPIANO GENTILEMauro Icardi menegaskan kembali keinginannya untuk berprestasi tinggi bersama Nerazzurri saat mengikuti sesi T&J yang ditayangkan langsung di halaman Facebook resmi Inter.

"Saya fan Inter, dan saya ingin bertahan di sini selamanya," ungkapnya. "Ketika saya mendapat kesempatan untuk bergabung dengan Inter, saya langsung mengatakan ya karena ini adalah kehormatan besar. Saya sudah mengatakan ini berkali-kali: Saya kapten klub ini dan saya senang mengenakan kostumnya. Saya sangat berbahagia di Milan, dan keluarga saya juga. Saya ingin bertahan lama dan mencapai prestasi tertinggi bersama Inter."

"Saya berharap banyak dari tim – kami punya semua yang kami butuhkan untuk mencapai hal-hal besar. Klub ini bekerja sangat keras dan menetapkan sasaran yang tinggi. Ini sangat membantu kami. Hal pertama yang disampaikan pemilik kepada kami adalah bahwa mereka ingin mengembalikan Inter ke puncak dan memenangkan banyak trofi. Ini sangat penting dan memberi kami kepercayaan diri yang tinggi."

Icardi kemudian mengomentari dampak yang dibawa Stefano Pioli sejak dia tiba di klub beberapa waktu yang lalu.

"Dia telah mengubah mentalitas kami semua," ucap sang striker. "Hasilnya tidak langsung terlihat dan kami mengalami krisis semangat, tapi dia memberi kami motivasi yang kami butuhkan dan dia sudah menunjukkan bahwa dia bisa mengatasi segala tantangan. Dia sudah mengubah banyak hal, termasuk gaya bermain kami, dan ini sangat membantu. Kami bekerja keras setiap hari dan Anda bisa melihat hasilnya setiap akhir pekan. Bahkan mereka yang tidak begitu sering tampil juga punya motivasi tinggi karena pelatih sangat mahir mengelola tim secara keseluruhan."

Kapten Nerazzurri ini juga menyampaikan sejumlah informasi kepada fans mengenai apa yang berlangsung di Pusat Latihan Suning selama jeda internasional.

"Pekan ini penting sekali untuk memulihkan kondisi," demikian Icardi menjelaskan. "Saya baik-baik saja – saya mengalami sedikit cedera pergelangan kaki, jadi saya tidak berlatih terlalu keras selama beberapa hari untuk memastikan saya 100% bugar untuk laga melawan Sampdoria. Pelatih selalu memperhatikan hal-hal kecil, jadi penting bagi kami untuk bekerja keras setiap hari. Belakangan ini tidak mudah karena banyak pemain harus pergi membela tim nasional mereka masing-masing, tapi mereka semua akan segera kembali dan syukurlah, karena kami baru akan bermain hari Senin malam, kami punya cukup waktu untuk mempersiapkan diri."

Sejumlah fans tertarik untuk mengetahui siapa teman-teman terdekat Icardi di ruang ganti Inter.

"Kami semua bergaul dengan baik sekali," ujar pemain Argentina tersebut. "Tentu saja, di luar sepak bola, saya menghabiskan waktu paling banyak dengan teman-teman senegara, tapi di ruang ganti kami semua akrab. Ada banyak kewarganegaraan di sana, tapi tim kami sangat hebat dan kami semua bisa berbahasa Italia – ini sesuatu yang diinginkan pelatih. Saya mengenakan ban lengan, tapi dalam hal tertentu saya rasa kami semua adalah kapten."

Icardi juga mengungkapkan gol favoritnya untuk klub.

"Gol melawan Bologna dari luar kotak penalti," katanya. "Penting bagi saya untuk memberi kontribusi nyata kepada tim. Kekuatan terbesar saya adalah mencetak gol, dan rasanya luar biasa ketika San Siro meneriakkan nama saya, tapi tahun ini saya juga banyak menyumbangkan assist. Tujuan saya adalah membantu tim meraih kemenangan."

"Saya belum mencetak gol melawan AC Milan, dan saya harap bisa saya lakukan dalam waktu dekat karena saya ingin tampil bagus dalam laga derby. Saya fan Inter, jadi ada perasaan luar biasa juga ketika mencetak gol melawan Juventus."


 English version  Versión Española  日本語版  中文版  Versione Italiana 

Muat lebih banyak