YANG PERLU ANDA KETAHUI SEPUTAR PALERMO V INTER

Gol kedua Joao Mario di Serie A, assist keenam Candreva musim ini, dan kemenangan beruntun keenam Inter di liga: semua statistik di sini

MILAN – Inter yang dilatih Stefano Pioli mencatat kemenangan keenam secara beruntun setelah mengalahkan Palermo 1-0 hari Minggu sore berkat gol di menit 65 dari Joao Mario yang masuk sebagai pemain pengganti.

Lewat kerja sama dengan Opta, kami telah mengumpulkan semua statistik penting seputar pertandingan di Stadio Renzo Barbera.

  • Inter telah memenangkan enam laga secara beruntun di satu musim Serie A untuk pertama kalinya sejak November 2012.
  • Inter telah mencatat empat laga tanpa kebobolan dari enam laga terakhir – jumlah yang sama dengan yang mereka capai dalam 22 laga Serie A sebelumnya.
  • Palermo menderita kekalahan dalam 12 dari 14 pertandingan terakhir di liga, dengan satu kemenangan dan satu hasil imbang.
  • Palermo sudah main di kandang paling banyak (9) musim ini daripada tim lain di lima liga besar Eropa.
  • Joao Mario mencetak gol keduanya di Serie A ketika melawan Palermo setelah menjalani 11 laga tanpa mencetak gol.
  • Antonio Candreva telah memberi enam assist musim ini, yang merupakan catatan terbaiknya setelah musim 2014/15 (9).
  • Empat dari enam assist Candreva berupa umpan silang.
  • Laga hari Minggu adalah kali kedua Inter menghadapi lawan yang tidak mencatat satu pun tembakan ke gawang musim ini setelah laga bulan November melawan Crotone.


 English version  日本語版  中文版  Versione Italiana 

tags: tim kejuaraan
Muat lebih banyak