MIRANDA MENANTIKAN TIGA LAGA PENTING

"Kami harus terus bekerja keras. Vecchi mempersiapkan kami dengan sangat baik – dia akan menjadi pelatih hebat," kata bek asal Brasil ini usai laga

MILAN Joao Miranda tidak ingin membahas kemenangan 3-0 Inter atas Crotone pada Minggu malam dan menyerukan kepada rekan timnya untuk mulai fokus pada tantangan yang menanti mereka.

"Kami melakukan petunjuk pelatih dan sekarang kami harus terus bekerja keras untuk membawa Inter kembali ke tempat yang seharusnya," kata Miranda usai peluit panjang.

"Ada tiga pertandingan besar menanti kami, tetapi kami harus menghadapinya satu per satu," lanjut pemain asal Brasil ini. "Yang pertama adalah AC Milan, kondisi kami baik saat ini, tetapi kami harus meningkatkannya dan mendapatkan tiga poin.

"Pelatih melakukan tugasnya dengan baik dalam keadaan sulit. Dia mempersiapkan tim dengan sangat baik dan menganalisis lawan dengan cermat. Dia pasti akan menjadi manajer yang hebat."

Miranda bersikeras bahwa Nerazzurri masih bisa meraih sasaran mereka musim ini – jika mereka bekerja keras.

"Kami jauh tertinggal, tetapi sasaran kami tetap untuk lolos ke Liga Champions. Kami akan melakukan tugas internasional dengan lebih percaya diri sekarang, tetapi kami sadar bahwa kami harus bekerja keras - hanya itu satu-satunya cara untuk mengubah situasi ini. Pemain timnas akan bekerja keras dengan tim nasional mereka, sementara yang lain akan tinggal di sini dan mungkin berlatih dengan pelatih baru.

"Kami memiliki sedikit waktu untuk berfokus melakukan peningkatan dan berusaha memperbaiki peringkat - untuk melakukannya, kami harus punya pertahanan yang baik. Pelatih baru akan menemukan kelompok pemain yang siap bekerja keras jelang laga derby," kata bek Inter ini.


 English version  日本語版  Versione Italiana 

Muat lebih banyak