ZANETTI: "MERENCANAKAN MASA KINI DAN MASA DEPAN"

Wakil presiden kepada Radio Rai 1: "Suning Grup memiliki rencana yang serius, kami ingin klub terus berkembang. Kami melakukan peningkatan pekan demi

MILAN - Javier Zanetti menekankan pengaruh Suning Grup dalam sebuah wawancara pagi ini di "Radio Anch'io Sport." Di acara Radio Rai 1 ini, wakil presiden Inter menyampaikan beberapa perubahan yang terjadi sejak pemilik asal Tiongkok berinvestasi di klub: "[Kedatangan mereka] sangat positif karena mereka memiliki rencana yang benar-benar serius. Kami memiliki rencana untuk masa kini dan masa depan, kami semua bersedia bekerja keras untuk mengantar Inter ke puncak. Kami ingin klub ini terus tumbuh dan itulah sebabnya kami memberikan perhatian pada stadion dan fasilitas baru untuk akademi - yang keberhasilannya terus berkembang - selain itu kami terus berupaya untuk proyek-proyek seperti Inter Campus. Tujuan kami adalah agar klub berada di posisi atas secara konsisten. Itulah sebabnya penting bagi kami untuk menemukan mitra yang berkomitmen dan benar-benar menghargai sejarah lembaga ini."

Zanetti kemudian menilai performa De Boer sejak mengambil alih posisi pelatih kepala: "Frank melakukan pekerjaannya dengan sangat baik dan semuanya berada di jalur yang tepat untuk kami. Wajar jika ada beberapa masalah, perlu waktu untuk mengenal sepak bola Italia, tetapi ia menunjukkan profesionalismenya dan melakukan pekerjaannya dengan baik. Kami melakukan peningkatan setiap pekan. Tentu saja, masih banyak pekerjaan rumah yang harus dilakukan, tetapi kami memberikan penampilan yang baik beberapa pekan terakhir, dan bahkan ketika kami tertinggal, kami menunjukkan kekuatan untuk bangkit." 

Wakil presiden juga menjelaskan alasan pergantian Kondogbia di setengah jam pertandingan: "Kemarin pelatih menyadari bahwa timnya membutuhkan pemain yang bisa memberikan sesuatu yang berbeda dan pelatih cukup berani untuk melakukan pergantian dengan cepat. Pergantian itu bukan karena performa Geoffrey."

Mantan pemain asal Argentina ini kemudian mengungkapkan proses yang terjadi di balik setiap kesepakatan transfer, jelang jendela transfer Januari mendatang: "Kami setiap hari berdiskusi dengan Frank, dan klub pasti mendengarkan pendapatnya. Kami memiliki skuat yang hebat, dengan beberapa pemain menarik yang mampu mencapai hal-hal besar. Pemain seperti Candreva, Banega, dan Joao Mario telah meningkatkan standar kami. Keputusan untuk tidak menyertakan Brozovic dibuat oleh klub dan staf pelatih. Sekarang ia menunjukkan bahwa ia ingin kembali menjadi bagian dari skuat ini. Jika waktunya tepat, ia akan kembali berkontribusi."

Meskipun Nerazzurri akan menghadapi pertandingan besar di Roma pada hari Minggu, Zanetti menegaskan bahwa pihaknya mempersiapkan Liga Europa dengan serius: "Kami harus menunjukkan rasa hormat yang layak pada kompetisi ini. Memang, kami mengawalinya dengan buruk, tetapi kami mempunyai kesempatan untuk bangkit pada hari Kamis nanti setelah kalah di laga pembuka kami. Kemudian, kami akan mulai memikirkan laga Roma."

Sang wakil presiden cukup paham tentang karier yang panjang sehingga menjadi orang yang tepat untuk berkomentar tentang Totti, karena kapten Roma ini akan segera berusia 40 tahun: "Semangat adalah rahasia kesuksesannya. Selain itu, mengenakan gelang kapten memberikan tanggung jawab tambahan dan hubungan khusus dengan klub. Sesuatu yang luar biasa bagi seluruh pencinta sepak bola untuk masih menyaksikan Francesco di lapangan. Saya ingin mendoakan kesuksesan untuknya. Kami mengalami banyak hal hebat bersama selama karier bermain kami dan saya berharap dia terus menunjukkan kemampuannya. Saya masih memainkan permainan ini berkat Francesco Toldo dan proyek Inter Forever."

Terakhir, Zanetti menjawab pertanyaan apakah ingin menjadi presiden Nerazzurri suatu hari nanti dia: "Saya hanya fokus pada peran saya saat ini dan saya senang mendapatkan kesempatan ini. Saya berterima kasih kepada Presiden Thohir dan pemilik baru yang memberikan saya kepercayaan serta melibatkan saya dalam pengambilan keputusan penting. Saya puas dengan apa yang saya lakukan dan kita mulai melihat hasilnya. Saya berharap Inter selalu bisa mencapai hal-hal besar. Saya masih memiliki ikatan yang sangat kuat dengan para fans, dan saya selalu berterima kasih atas dukungan yang selalu mereka tunjukkan kepada saya."


 English version  Versión Española  日本語版  Versione Italiana 

tags: zanetti klub
Muat lebih banyak