INTER CLUB ALBANIA, HASRAT NERAZZURRI DARI LUAR NEGERI

Juxhin Rama, Presiden Inter Club Albania dengan jumlah 405 anggota, menjelaskan bagaimana mereka mendukung Nerazzurri jauh dari luar Italia

1/13

MILAN – Program Inter Club memudahkan Anda untuk menyalurkan hasrat terhadap Nerazzurri, entah itu apakah Anda tinggal ribuan mil jauhnya atau di dalam San Siro sendiri.

Minggu ini kami menjumpai Juxhin Rama, presiden muda dari Inter Club Albania, yang mengungkap semua hal tentang Club yang dipimpin olehnya dan bagaimana para anggota Club mendukung tim idolanya.

Kapan dan bagaimana Inter Club Albania bisa berdiri?

"Kami dibentuk di Tirana, ibukota Albania, pada 9 November 2011. Itu merupakan waktu sulit bagi tim, namun itu tak menghentikan kami dari upaya memperoleh status resmi atas kecintaan terhadap warna Nerazzurri. Ada sebanyak tujuh pendiri, tapi kami menggunakan laman Facebook untuk lebih dekat dengan fans yang lebih banyak dan sekarang kami bangga sekali dapat menyampaikan Club saat ini mempunyai 405 anggota."

Apakah ada kegiatan yang yang membanggakan Anda?

"Tentu, yang membanggakan saya adalah perjalanan kami dari Tirana ke Milan pada Desember 2013. Sebanyak 71 anggota Club pergi bersama pelatih selama 32 jam non-stop untuk menyaksikan Derby Milan, yang dimenangi oleh Inter berkat gol tumit Palacio. Perjalanan epik kami bahkan mendapat liputan di media, tapi respon kami sederhana: kami tidak gila, kami sedang jatuh cinta dengan klub kami!"

Apakah ada event Inter Club Coordination Centre yang sangat dinikmati oleh anggota kalian?

"Para anggota kami senang diundang oleh Inter Club Coordination Centre untuk hadir menonton langsung pertandingan dan mengikuti pengalaman program tur keliling stadion. Kami bisa menemukan banyak area baru dari stadion, termasuk ruang ganti baju dan ruang pers. Kami bahkan dapat masuk lapangan hijau dan berada di lorong stadion untuk menyambut tim. Itu luar biasa – momen tak terlupakan."

Bagaimana cara Anda mengajak anggota junior terlibat dalam kegiatan Club?

"Anggota junior merupakan bagian penting dari Inter Club kami. Kami mencoba melibatkan mereka sebanyak mungkin dengan mengadakan event-event dan kompetisi sesuai umur mereka. Banyak anggota kami adalah ayah dan mereka juga mendaftarkan anak-anaknya, sehingga selalu mungkin bagi kami untuk lebih dekat dengan anak-anak dan membantu hasrat mereka tumbuh."

Bagaimana cara lain dari kalian untuk mendukung klub?

"Inter Club kami aktif sepanjang satu musim penuh. Ada ikatan yang amat kuat dan erat di antara semua anggota kami – kami seperti keluarga besar. Kami menonton bersama pertandingan dan sering menyelenggarakan makan malam untuk merayakan event spesial, contohnya hari jadi Inter, ulang tahun Club kami sendiri, laga pertama dan terakhir musim, dan sebagainya. Walaupun lokasinya jauh sekali, bahkan sejak didirikan, kami berupaya mengadakan minimal satu perjalanan ke Milan tiap tahun untuk menonton Inter yang kami cintai!"

Temukan cara bergabung dengan keluarga Inter Club di sini!


 English version  Versión Española  Versione Italiana 

tags: inter club
Muat lebih banyak