MANCINI: "KONSENTRASI PENUH MELAWAN CARPI"

Pelatih Nerazzurri berbicara dengan media di Appiano Gentile sebelum pertandingan besok menghadapi Carpi, kick-off 21:00 WIB

APPIANO GENTILERoberto Mancini meminta para pemain Nerazzurri untuk menunjukkan konsentrasi maksimal kala menjamu Carpi, Minggu (kick-off 21:00 WIB) di Stadio Giuseppe Meazza.

Pelatih kepala Inter memulai konferensi pers di Centro Sportivo Angelo Moratti dengan mengomentari rumor transfer setelah Fredy Guarin duduk di bangku cadangan saat tim bertanding melawan Napoli.

"Dia sakit kepala dan saya memilih untuk memberikannya istirahat. Ia berlatih dengan baik kemarin dan dia terlihat bagus dalam tiga sesi terakhir secara umum, sehingga ia siap tampil."

"Seringkali pemain merasa mereka telah mencapai akhir hubungannya dengan sebuah klub. Apabila dia hengkang, saya mendoakannya yang terbaik, tapi jika dia tetap tinggal, maka ia bisa mendapat peran besar untuk bermain. Kalau ia memutuskan pindah, maka kami akan mencari beberapa opsi lainnya."

Pembicaraan beralih ke pertandingan di San Siro besok menghadapi Carpi: "Mereka mampu tampil luar biasa akhir-akhir ini melawan Sampdoria, Udinese dan Lazio. Mereka sedang berjuang untuk tetap bertahan di divisi ini, sehingga kami wajib bersaing dan menunujukkan konsentrasi maksimal seperti yang kami lakukan ketika bertemu Napoli."

Mancini juga ditanya tentang susunan pemain yang bakal dipasang esok hari. "Saya cenderung bermain dengan lebih banyak pemain menyerang, namun seringkali butuh keseimbangan di tim. Anda harus bisa bertahan dengan baik."

"Adem Ljajic mengorbankan dirinya demi tim dan melakukan tugas pertahanan. Ia melakukannya dengan baik sekali, bahkan meski itu bukan kualitas utama darinya."

"Hal utama adalah meraih kemenangan, tanpa memperhatikan apakah Stevan Jovetic dan Mauro Icardi main bersama atau hanya salah satu dari mereka."

Inter memiliki jadwal padat dengan pertandingan di liga dan Coppa Italia, sehingga Mancini sepertinya bakal melakukan rotasi skuat.

"Kami mempunyai dua partai pertengahan pekan di depan kami dan semua pemain akan mendapat kesempatan. Jika seorang pemain yang terancam kena skorsing mendapat kartu kuning, maka dia akan absen. Meski begitu, menang atau kalah tidak mengistirahatkan hanya satu pemain."

"Felipe Melo tampil bagus. Secara mental, ia kembali ke kondisi 100 persen sesudah kartu merahnya. Miranda akan absen satu dari pertandingan padat ini karena kami punya enam laga yang harus dimainkan dalam waktu singkat."

Para pemain Nerazzurri hanya main bagus di babak kedua saat melawan Napoli: "Kami kehilangan di beberapa bagian permainan, juga saat bertemu Lazio dan Sassuolo, sehingga kami harus membayar mahal atas ini."

"Kami mesti bangkit sekarang dan menyadari bahwa tidak ada tim di liga ini yang jelas superior atas kami, dan kami memang kompetitif di setiap laga."

Terakhir, Mancini mengomentari masa depannya di klub dan soal bursa transfer: "Saya tidak jauh dengan Helenio Herrera dalam hal jumlah penampilan di kursi pelatih, dan saya ingin mencoba untuk mengambil alih rekornya."

"Terlalu dini membicarakan masa depanku. Saat ini, kami harus memikirkan momen saat ini dan apa yang terjadi tahun depan – saya masih memiliki sisa satu tahun kontrak."

"Apapun dapat terjadi di bursa transfer. Yaya Toure adalah pemain terbaik dan dia masih pada level itu bertahun-tahun karena ia punya kelas dan fisik hebat."

"Ezequiel Lavezzi itu penyerang modern yang tahu bagaimana melakukan segalanya. Mungkin dia bisa menambah sesuatu ke tim kami musim depan, tapi saat ini dia adalah pemain PSG."

"Andrea Ranocchia masih di sini. Kalau ia pindah ke Sampdoria minggu depan, kami akan memutuskan apakah kami perlu mencari pemain yang menggantikannya, namun dia pemain layak yang memberi kami jaminan. Selain itu, Danilo D'Ambrosio dan Gary Medel punya solusi potensial." 


 English version  Versión Española  日本語版  Versione Italiana 

Muat lebih banyak