INTER DILIBAS REAL MADRID DI CHINA

Tim Spanyol mengalahkan Nerazzurri 0-3 di Tianhe Stadium

GUANGZHOU – Inter menyerah 0-3 di tangan Real Madrid di Tianhe Stadium, Guangzhou malam tadi ketika tur pra-musim Nerazzurri di China berakhir.

Ada keseruan di awal pertandingan, pada saat tim Roberto Mancini berupaya keluar dari tembok untuk mencari gol cepat. Baru berjalan dua menit, Hernanes melepaskan crossing sempurna ke Mauro Icardi, tapi pemain asal Argentina itu gagal memaksimalkan peluang. Beberapa detik kemudian, di menit ke-4, Mateo Kovacic merepotkan pertahanan Madrid, mengoper bola ke Palacio yang sekali lagi mengirim crossing ke Maurito, namun peluang masih meleset.

Cuaca kian badai di awal permainan, Real Madrid bergerak cepat membuat sejumlah peluang. Pertama, Jese hampir memecah kebuntuan, namun tembakannya melebar, kemudian Cristiano Ronaldo melepaskan tembakan keras, tapi bola meleset tipis.

Nerazzurri membalas dengan cepat, memaksa Keylor Navas beraksi gemilang untuk menggagalkan kerjasama menarik antara Icardi dan Hernanes. Berbalik ke peluang Cristiano Ronaldo, yang berhadapan langsung dengan kiper Handanovic, dan Samir mampu melakukan penyelamatan spektakuler terhadap salah satu tendangan bebas khas Ronaldo.

Kovacic menjadi pemain penting dari performa apik tim Mancini, menerobos pertahanan dan membuka ruang dengan mengandalkan kecepatan. Di luar penampilan bagus Inter dalam setengah jam pertama, El Real mampu memimpin di menit 29. Jese menguasai bola di kotak penalti Nerazzurri, melepaskan kawalan dari Jeison Murillo, dengan sejumlah kontrol keren dan menembak keras bola hingga masuk gawang Handanovic.

Itu kerugian bagi Inter dan membuat mereka kian kompak dan solid. Namun, kiper Keylor Navas lagi-lagi tampil heroik dengan menepis tembakan keras kaki kiri Kovacic dan tendangan bebas melengkung Hernanes sebelum wasit meniup peluit tanda akhir babak pertama.

Denis Cheryshev memperoleh peluang pertama sesudah jeda, tapi tembakan jarak jauhnya hanya sedikit mengancam gawang Handanovic. Di menit 55, kapten Ranocchia punya kans besar untuk menyamakan kedudukan, sayang sundulannya gagal menggetarkan jala Los Blancos.

Real Madrid menambah keunggulan di menit 55, ketika Raphael Varane menyundul bola crossing Lucas Vazquez tanpa bisa dihalau kiper Samir. Guarin tampak berusaha memperkecil skor, namun kerjasama umpan dengan Icardi gagal berbuah gol.

Banyak pergantian pemain dilakukan oleh masing-masing tim. Salah satu pemain pengganti, James Rodriguez, sukses menutup skor menjadi 0-3 di menit 89 berkat tendangan bebas yang sebetulnya sudah diantisipasi oleh Handanovic dengan baik, tapi bola masuk ke pojok gawang..

INTER 0-3 REAL MADRID
Pencetak gol: Jese 29', Varane 55', James Rodriguez 89'.

INTER: 1 Handanovic; 14 Montoya (Santon 67'), 23 Ranocchia (Popa 82'), 24 Murillo (Andreolli 67'), 5 Juan Jesus (Nagatomo 82'); 77 Brozovic (Gnoukouri 53'), 10 Kovacic (D'Ambrosio 82'), 7 Kondogbia (Taider 82'); 88 Hernanes (Guarin 66'); 8 Palacio (Longo 67'), 9 Icardi.
Cadangan tak terpakai: 30 Carrizo, 46 Berni, 44 Delgado, 92 Baldini, 93 Dimarco.
Pelatih: Roberto Mancini.

REAL MADRID: 1 Keylor Navas (Casilla 58'); 23 Danilo (Carvajal 62'), 3 Pepe (Varane 46'), 4 Sergio Ramos (Nacho 46'), 12 Marcelo (Arbeloa 63'); 8 Kroos (Lucas Silva 62'), 14 Casemiro (M.Llorente 78'); 7 Ronaldo (Cheryshev 46'), 22 Isco (James Rodriguez 78'), 11 Bale (Lucas Vazquez 46'); 20 Jese (Lazo 78').
Cadangan tak terpakai: 9 Benzema, 19 Modric, 24 Illaramendi, 25 Pacheco, 31 Ruben Yanez, 41 Odegaard.
Pelatih: Rafa Benitez.

Kartu kuning: Hernanes 53', Juan Jesus 67', Arbeloa 90'.

Wasit: Fu Ming.
Hakim garis: Alamusi, Mu Yuxin.
Ofisial keempat: Guan Xin.


 English version  Versión Española  日本語版  Versione Italiana 

Muat lebih banyak