INTER BELLINZAGHI DI EXPO 2015

Para anggota tim Inter Giovanissimi Nazionali, juara baru Italia, mengunjungi Paviliun Indonesia di Expo

1/29

MILAN - Expo 2015 kembali bermandikan warna hitam dan biru. Sore tadi sejumlah pemain dari tim Inter Giovanissimi Nazionali, yang baru saja meraih mahkota Scudetto, jalan-jalan bersama pelatih Stefano Bellinzaghi dan Direktur Akademi Roberto Samaden untuk mengunjungi Paviliun Indonesia di Expo.

Rombongan mempelajari semua hal mengenai Indonesia, negara kaya tradisi dan sangat bergairah tentang Inter: "Hari ini kami mendapat kesempatan luar biasa merayakan Scudetto tim U-15 di tempat yang spesial," ujar Roberto Samaden.

"Ini pengalaman hebat bagi para pemain muda dan kami semua di sini. Indonesia adalah negara fantastis dan sungguh bagus belajar tentang cara dan budaya mereka. Makanannya juga sempurna."

"Ini adalah pengalaman terbaik yang pernah kami dapatkan sejak memenangkan gelar juara. Ini cara unik dalam merayakan kesuksesan kami bersama semua orang yang memberi sambutan hangat kepada kami. Kami ingin mengucapkan terima kasih kepada Presiden Thohir atas kesempatan yang diberikan. Terima kasih atas nama pelatih Bellinzaghi dan para pemainnya untuk pengalaman yang mengagumkan ini."


 English version  Versión Española  日本語版  Versione Italiana 

tags: samaden
Muat lebih banyak