INTER ACADEMY ARAB SAUDI KUNJUNGI MILAN

Delegasi terdiri dari 30 anak mengikuti sesi yang terencana di Centro Sportivo Giacinto Facchetti sampai 15 Juni

MILAN – Anak-anak dari Inter Academy Arab Saudi sudah memulai program magang mereka di Milan. Tuan Khaled Alhowar, salah satu pendiri Sporti, sponsor program, memimpin delegasi, yang akan sibuk dengan sesi latihan teori dan praktek di Centro Sportivo Giacinto Facchetti hingga 15 Juni.

Pengenalan spesial direncanakan bersama Wakil Presiden Nerazzurri Javier Zanetti. Mereka juga menjalani dua partai persahabatan melawan tim akademi Inter dan rekan-rekan mereka dari A.S.D. Calvairate. Akhirnya, skuat muda dari Arab Saudi bakal menikmati kunjungan dan latihan di Centro Sportivo Angelo Moratti, Appiano Gentile pada Sabtu 13 Juni.

Tim kepelatihan Saudi, dikoordinir oleh dua pelatih Nerazzurri Andrea Ratti dan Valerio Candido, akan mengikuti kursus pelajaran teoritis dan praktek di lapangan yang bertujuan untuk menjaga kemampuan latihan mereka agar lebih up-to-date.

Program magang ini menjadi dari tahun pertama kerjasama dengan sponsor Inter di Arab Saudi dan membuat klub membawa pendekatan berbasis metodologis dan pengalaman, membantu anak-anak dari seluruh dunia berlatih dan berkembang sebafai pemain muda.


 English version  Versione Italiana 

Berita terkait

Muat lebih banyak