NAPOLI V INTER, DATA DAN FAKTA

Dengan kick-off pertandingan malam ini di Stadio San Paolo yang semakin dekat, lihat lebih dekat catatan statistik dari Football Data

200 kali penampilan Campagnaro di Serie A
Hugo Campagnaro menandai penampilan Serie A ke-200 malam ini. Dia akan debut di divisi teratas sepakbola Italia pada 22 September 2002 di Piacenza dan menang 2-0 atas Udinese. Pemain Argentina itu berkiprah di Piacenza, Sampdoria, Napoli dan Inter.

Duel para striker
Pemain depan paling tajam dan tersubur ketiga dalam daftar pencetak gol terbanyak di Liga Italia akan saling berduel malam ini di Stadio San Paolo. Mauro Icardi dari Nerazzurri memimpin daftar dengan 19 gol (yang membuatnya setara dengan Carlos Tevez dari Juventus), sedangkan Gonzalo Higuain di posisi ketiga dengan 17 gol.

Napoli mencetak gol di 17 pertandingan kandang beruntun
Napoli selalu menjebol gawang lawan dalam 17 laga terakhir di Stadio San Paolo. Totalnya, tim Rafa Benitez melesakkan 41 gol selama periode tersebut dan tidak pernah gagal mencetak gol sejak kekalahan mereka 0-1 dari Chievo pada 14 September 2014.

Tidak menghadapi tendangan penalti
Napoli menjadi satu-satunya tim yang tidak pernah menghadapi tendangan penalti di Serie A musim ini. Terakhir kali Napoli kejebolan gol penalti, terjadi pada 30 Oktober 2013 di Stadio Artemio Franchi, saat Napoli menang 1-2 di kandang Fiorentina (Giuseppe Rossi gagal mengeksekusi dari titik putih). Sejak itu, Napoli melewati 53 pertandingan Serie A tanpa menghadapi tendangan 12 pas.


 English version  日本語版  Versione Italiana 

tags: kejuaraan
Muat lebih banyak