MANCINI SIAP JALANI PARTAI KLASIK MELAWAN ROMA

Pelatih berbicara dengan media satu hari sebelum Roma v Inter: "Mereka mungkin di atas kami saat ini, tapi kami adalah Inter, kami wajib main total"

APPIANO GENTILE – Roberto Mancini bertemu pers satu hari sebelum Inter melawat ke ibukota untuk bertanding melawan AS Roma.

Berbicara di Centro Sportivo Angelo Moratti, ia memulainya dengan memberi pujian kepada tim besutan Rudi Garcia. "Roma di atas kami, mereka lebih banyak main bersama dan sering main bagus. Garcia juga pelatih hebat. Pendekatan kami untuk pertandingan nanti jadi faktor kunci," ujar Mancini.

"Saya selalu menaruh hormat luar biasa kepada Roma. Saya menikmati pertarungan hebat dengan mereka dalam beberapa tahun terakhir," lanjutnya.

Sang pelatih juga melontarkan pujian pada kapten dan pencetak gol andalan Giallorossi, Francesco Totti: "Ia salah satu pesepakbola hebat Italia yang pernah saya lihat, tapi dia juga pemain hebat di kelas Eropa dan dunia. Ia memang tidak memenangi banyak gelar sesuai dengan talentanya, tapi ia pemain yang identik dengan satu klub sekaligus seorang idola bagi para suporter Roma. Itu pencapaian fantastis."

Pelatih Nerazzurri juga disodori beberapa pertanyaan tentang beberapa pemain secara khusus. "Medel bermain bagus Kamis lalu ketika kami tampil 10 pemain, meski saya yakin dia bisa bermain lebih baik."

"Kovacic punya masalah di jari kaki. Dia berlatih kemarin dan kita akan lihat nanti kondisinya besok. Saya pikir dia akan siap," ungkap Mancini.

Mengenai posisi mainnya, Mancini menilai setiap pemain diharapkan dapat bermain di lebih dari satu posisi. "Posisi main Kovacic? Para pemain perlu punya kemampuan untuk bermain di dua atau tiga posisi berbeda. Mateo diberkahi dengan kemampuan di level tertinggi. Ia pemain muda yang mampu bermain dimanapun. Saya pikir penting baginya untuk belajar menampilkan peran yang berbeda."

"Camara? Saya belum pernah melihat dia main karena dia belum sepenuhnya fit. Saya bilang ke dia bahwa ia juga pemain bagus."

Mancini turut memberi komentar atas pasangan bek tengah yang dimiliki saat ini. "Saya menilai Ranocchia dan Juan Jesus hanya perlu sedikit lebih yakin pada kemampuan mereka sendiri. Mereka berdua akan main lebih bagus dan cara tim bermain kompak juga perlu ditingkatkan," ucapnya.

"Handanovic adalah salah satu kiper terbaik yang pernah ada, di Italia dan di Eropa," kata Mancini.

Pada kesempatan yang sama, pelatih memberikan kabar terkini tentang kondisi Nagatomo, setelah dia harus meninggalkan lapangan akibat cedera bahu saat bertanding melawan Dnipro. "Yuto dalam kondisi baik, tapi ia tidak masuk skuat besok," terang dia.

Mancini menegaskan, dengan menghormati level lawannya yang lebih tinggi, Inter wajib menghadapi tiap pertandingan dengan mentalitas kemenangan. "Saya tidak berpikir penting bagi kami untuk melihat klasemen liga saat ini. Besok saya mau melihat kami para pemain tetap tampil bagus seperti yang sudah dijalani saat ini."

"Roma v Inter adalah pertandingan klasik Italia. Bahkan meski mereka di atas kami saat ini, kami adalah Inter, dan kami harus selalu tampil bagus di sana dan selalu memberikan segalanya."


 English version  Versión Española  日本語版  Versione Italiana 



LIVE! CONFERENZA STAMPA ROBERTO MANCINI PRIMA DI ROMA-INTER 29.11.2014 H:12:15

Muat lebih banyak