MOMEN ISTIMEWA BERSAMA ANAK-ANAK INTER CAMPUS POLANDIA

Kunjungan ke pusat Krakow, mendedikasikan upaya untuk membantu anak-anak yang mengalami marjinalisasi, penelantaran, dan masalah keluarga lainnya

KRAKOW - Olek Kawiorsky menanti delegasi Inter Campus di bandara dengan pengaturan dan jadwal rinci yang selalu dia persiapkan seperti biasa, pertemuan dengan pelatih lokal dan momen spesial di toko untuk anak-anak.

Dalam 17 tahun sejarah program sosial Nerazzurri, Inter Campus Polandia adalah salah satu proyek tertua dan paling maju. Pusat yang diwakili oleh Olek, paroki Swieta Jadwiga, telah menjadi titik acuan tetap di Krakow, baik dari sudut pandang teknis maupun sosial dan pendidikan, dengan kegiatan sehari-hari yang bertujuan untuk merehabilitasi 300 anak dengan situasi marjinalisasi, penelantaran, dan masalah keluarga lainnya.

Selama kunjungan ini, pelatih kami Lorenzo Forneris dan Lorenzo Gironi mampu mengamati dan melakukan sesi latihan di kompleks olahraga paroki Swieta Jadwiga serta di panti asuhan di Pawlikowice, juga sekolah reformasi di Krakow yang saat ini telah menjadi bagian dari program.

Pada hari terakhir kunjungan, sebuah pesta terbuka diselenggarakan untuk semua anak-anak dari proyek di lapangan Jadwiga. Setelah menerima kaos baru, anak-anak ini kemudian dibagi sesuai dengan kelompok usia mereka untuk memainkan tiga turnamen yang berbeda, menjadikannya hari istimewa yang tak akan terlupakan.

Kami juga ingin menggunakan kesempatan ini untuk mengekspresikan dukungan kami kepada Laura, adik salah seorang anak Inter Campus, yang saat ini bersama dengan keluarganya sedang berjuang untuk mengatasi kelainan jantung yang dideritanya. Forza Laura!

Visita il sito intercampus.inter.it


 English version  日本語版  Versione Italiana 

tags: inter campus
Muat lebih banyak