SERUAN NERAZZURRI: "BERSIAP UNTUK ROMA"

Cerrone: "Puas dengan penampilan anak-anak hari ini, mereka ingin terus maju. Kami harus segera fokus pada pertandingan berikutnya"

MILAN – Setelah kemenangan sore ini dalam playoff melawan Empoli, Salvatore Cerrone, Andrea Palazzi, dan Alessandro Capello menjawab pertanyaan dari para wartawan di Centro Sportivo Giacinto Facchetti.

Andrea Palazzi, salah seorang pemain dengan penampilan terbaik hari ini, mengatakan: "Kami sangat membutuhkan kemenangan ini setelah perjalanan yang tidak begitu baik. Kami bisa kembali ke jalur kemenangan setelah berusaha keras - kami semua melakukan tugas kami masing-masing di lapangan. Kami layak memenangkan pertandingan ini dan sekarang kami harus bersiap untuk hari Sabtu.

"Kami memulai permainan dengan baik, lalu setelah gol pertama, kami seolah-olah lumpuh. Pelatih memberi kami dorongan semangat saat turun minum, untuk kembali ke lapangan seperti para pejuang dan berusaha untuk memboyong kemenangan.

"Kami harus menunjukkan lagi penampilan yang gemilang saat menghadapi Roma, dan memanfaatkan peluang serangan balik seperti yang kami lakukan hari ini."

Alessandro Capello, yang mencetak dua gol ke gawang Empoli, menambahkan: "Kami akan berangkat ke Roma, siap menghadapi tim tangguh di lapangan yang sulit. Nanti kita lihat bagaimana penampilan kami.

"Saya agak beruntung dengan dua gol yang saya cetak: bola menghampiri saya begitu saja dan saya berhasil mengarahkannya ke gawang. Senang rasanya mencetak gol dalam pertandingan sepenting ini. Kesalahan saya dari operan Camara? Saya membidik ke tiang yang berlawanan, saya tidak berhasil menyelesaikannya dan bola terlalu tinggi, tapi untungnya saya berhasil dengan dua gol lainnya. Saya ingin mencetak gol, tapi saya tidak merasakan tekanan apa pun.

"Bagaimana bermain dengan Bonazzoli? Saya menikmatinya. Dia ingin kami untuk tetap dekat dengannya untuk memanfaatkan bola yang datang dari area lebar, dan saling membantu sepanjang waktu. Tentu saja, akan lebih mudah ketika ada pemain seperti Polo dan Camara di sayap... Siapa pun yang mencetak gol, saya atau pemain lain, yang terpenting kami menang. 
AC Milan kalah? Saya sudah mendengarnya, tetapi tidak ada pengaruhnya bagi kami."

Terakhir, pelatih Primavera Salvatore Cerrone memberikan pandangannya mengenai pertandingan: "Kami telah melewati rintangan pertama dan menyelesaikannya dengan cukup baik. Setelah gol pertama, penampilan kami menurun terlalu dalam dan hampir kebobolan. Penampilan Ivusic luar biasa, mengingat mereka juga menghantam mistar gawang...

"Di babak kedua saya meminta kepada para pemain untuk melakukan serangan pada lawan, dan jika kita menekan mereka, mereka akan berjuang. Saya pikir kami melakukannya dengan baik, menunjukkan manuver dan permainan sepak bola yang bagus. Saya senang karena para pemain melakukan apa yang seharusnya mereka lakukan. Mereka menunjukkan semangat, tekad, dan kerendahan dalam permainan mereka, dan kami bahkan bertahan tanpa kebobolan. Hal-hal tersebut merupakan alasan untuk terus optimis.

"Sayangnya kami harus segera melupakan laga ini dan segera berkonsentrasi pada Roma mulai besok. Ini adalah final bagi kami hari ini dan akan final lagi pada hari Sabtu nanti. Para pemain ingin melaju ke Delapan Besar. Sekali saya ingin memuji mereka atas penampilan luar biasa mereka di babak kedua. Kami bermain dengan bagus."


 English version  Versione Italiana 



HIGHLIGHTS PRIMAVERA INTER-EMPOLI 07 05 2014

Muat lebih banyak