LOTHAR, BALLON D'OR SELAMANYA

Sang bintang Jerman mengangkat Ballon d'Or pada 10 Maret 1991 di hadapan para fans: dia ada dalam hati dan pikiran setiap fans Inter pada hari itu

MILAN - 10 Maret 1991 tentunya suatu hari seperti saat kemarin Nerazzurri mengalahkan Torino dalam laga kandang. Sore hari yang tenang dan cerah dengan angin sepoi-sepoi yang mengisyaratkan datangnya musim semi. Ketika Milan berada di puncak keindahannya, sangat indah.

Kembali ke tanggal 10 Maret 1991. Di atas panggung "La Scala del Calcio" di Milan, sejarah sedang diukir, sesuatu yang belum pernah terjadi sebelumnya. Matahari berhenti selama beberapa menit dan hanya menyinari satu orang. Tentu saja dia mengenakan seragan Nerazzurri dengan aura karisma murni untuk tampil dengan wajah yang tak terlupakan dan senyum yang penuh kesan.

Hari itu tanggal 10 Maret 1991 dan Lothar Matthäus, pemimpin tim Inter yang dominan di Eropa - yang hanya beberapa bulan kemudian akan mengangkat Piala UEFA tinggi-tinggi di Roma - bersiap untuk mendorong rekan satu timnya dalam sebuah pertempuran lagi untuk meraih kemenangan lain . Siapa yang lebih baik darinya, kapten dan ikon tim Jerman Barat dengan mahkota juara dunia pada bulan Juni sebelumnya?

Hari itu Inter mengalahkan Juventus 2-0 dan dia mencetak gol pertama dengan sebuah tendangan dari luar kotak penalti, hanya untuk menegaskan bahwa dia adalah yang terbaik, bukan hanya terbaik di lapangan pada hari itu, namun di seluruh dunia. Karena sebelum pertandingan tersebut, salah seorang pemain bernomor punggung 10 yang paling dicintai sepanjang masa ini, berbagi sebuah penghargaan individu tertinggi untuk pesepak bola dengan para penggemarnya: cahaya menyinarinya ketika dia mengangkat Ballon d'Or. Dia merupakan pemain Inter pertama yang pernah menerimanya.

Dia akan selalu memiliki tempat di hati Nerazzurri. Saat itu tanggal 10 Maret, 23 tahun yang lalu. Tapi bagi kita, rasanya seperti baru hari kemarin.


 English version  Versión Española  日本語版  Versione Italiana 

tags: klub
Muat lebih banyak