INTER DI UNIVERSITAS BERSAMA FRANCESCO TOLDO DAN BEPPE SEVERGNINI

Ketakutan dan petualanngan menjadi tema di upacara penganugerahan penghargaan 'Premio Gemelli' di Università Cattolica del Sacro CuoreMILAN – Acara penganugerahan penghargaan 'Premio Gemelli' diselenggarakan di Università Cattolica del Sacro Cuore, di mana penghargaan diberikan kepada lulusan terbaik 2011. Temanya adalah 'ketakutan dan petualangan'.Penulis terkenal Beppe Severgnini memberikan pidatonya dalam event tersebut saat Francesco Toldo hadir tanpa diperkirakan – sebuah kejutan yang direncanakan oleh universitas di Milan ini untuk Severgnini, seorang penggemar fanatik Nerazzurri. Ini juga menjadi isyarat untuk pertunjukan hiburan dadakan antara keduanya.Ide dasarnya adalah ketakutan dan petualangan ada pada dua sisi berbeda dari satu mata uang. Para pemuda didorong untuk berani, dan tak tersandera oleh potensi mereka sendiri. Sepakbola adalah contoh yang sempurna untuk itu. Sebagai sebuah mimpi untuk begitu banyak orang, olahraga ini benar-benar sebuah petualangan. Dan saat kita menjejakkan kaki di lapangan, seperti yang diakui Toldo, ketakutan mengirim sinyal kepada kita. Tapi, jika kita tahu apa yang harus dilakukan dengan itu, kita bisa mengkonversikannya menjadi konsentrasi.Francesco Toldo telah cukup mengalami petualangan dan kini, sebagai seorang duta Inter Campus, ia terlibat dalam petualangan lainnya."Ini sebuah petualangan yang sangat memuaskan. Memberikan kesenangan kepada anak-anak yang tinggal di area di mana ketakutan berkuasa menunjukkan kepada kita bahwa tak sulit untuk memimpikan dunia yang lebih baik – kita hanya butuh keberanian untuk melakukannya."


Muat lebih banyak