<p><strong>MILAN</strong> – Warna kebanggaan Nerazzurri semakin menonjol selama acara Design Week yang diadakan di kota Milan, dengan FC Internazionale Milano yang ikut terlibat dalam kegiatan Design for Sport. Di Institut RM for Fashion and Design yang berlokasi di Via Felice Casati, hari pertama dari kontes pembuatan konsep untuk bus tim musim 2019/20, tengah berlangsung.</p> <p> </p> <p>Di dalam gedung berwarna hitam dan biru, para siswa dari tujuh dari 14 sekolah yang terlibat, menunjukkan kreativitas mereka pada hari yang bertemakan warna-warna kebanggaan Nerazzurri. Pada hari Kamis, Javier Zanetti, Samir Handanovic dan Francesco Toldo menjelaskan kepada para murid mengenai <a href="https://www.inter.it/ba/news/33023">semangat, nilai-nilai dan perasaan emosi</a> yang mendefinsikan Inter, hal-hal yang menjadikan Nerazzurri klub yang unik. Inovasi dan internasionalitas adalah bagian dari filosofi Inter, dan klub secara natural juga merangkul dunia desain, terutama selama pekan seperti ini, dengan semua hal yang terjadi di kota Milan.</p> <p> </p> <p>Pada hari pertama kontes ini, para siswa menunjukkan konsep bus terbaru Nerazzurri. Kontes ini tidak hanya untuk menggambar, tetapi sekaligus menggali dunia Nerazzurri, dengan inovasi, teknologi dan dorongan kuat menuju masa depan dengan cara yang menyenangkan. Pada hari kamis, tujuh sekolah yang tersisa akan terlibat dalam pertunjukan ide-ide mereka masing-masing. Seluruh konsep akan dinilai oleh dewan juri yang istimewa, yang terdiri dari dua CEO FC Internazionale Milano, Alessandro Antonello dan Giuseppe Marotta, Wakil Presiden, Javier Zanetti, Head of Inter Forever, Francesco Toldo, Kapten Samir Handanovic, President of the ADI-Association for Industrial Design, Luciano Galimberti dan College Director of the RM Institute for Fashion and Design, Pasquale Volpe. Pada hari Sabtu, pemenang akan diumumkan dan pameran akan mulai dibuka.</p> <p> </p> <p>ADI President, <strong>Luciano Galimberti</strong> berbicara ketika hari pertama Design for Sport hampir berakhir: “Desain melibatkan pembangunan hubungan yang mendalam antara objek, dengan pasar dan Klub.” <strong>Antonio Calabrò</strong>, Managing Director of the Pirelli Foundation, mengadakan pidato yang berjudul ‘Pirelli e la comunicazione visiva: forma e storia di un patrimonio culturale’. Konferensi ini membahas tentang topik penelitian, inovasi dan pengembangan teknologi – yang semuanya selalu menjadi ciri khas Pirelli.</p>