INTER VS. MANCHESTER UNITED, JUVENTUS, DAN TOTTENHAM DI ICC MUSIM PANAS INI

Inter merupakan salah satu dari 12 tim top yang akan ambil bagian di International Champions Cup

NEW YORK - Inter akan kembali terlibat dalam International Champions Cup musim panas ini. Nerazzurri akan ambil bagian dalam turnamen ini untuk ketujuh kalinya secara berturut-turut setelah awalnya bersaing di 2013. Pertandingan pertama Inter akan melawan Manchester United pada Sabtu 20 Juli di Singapura, tempat Nerazzurri bermain saat edisi 2017. Pada hari Rabu 24 Juli, Inter akan menghadapi Juventus sebelum kembali ke Eropa untuk bermain melawan Tottenham. Pertandingan di London akan berlangsung pada hari Minggu 4 Agustus.

Hari ini, Relevent Sports Group mengumumkan tim yang berpartisipasi. 12 dari tim top di dunia, termasuk pemenang Champions League tahun lalu, Real Madrid dan klub besar Eropa dan Liga MX lainnya, akan memainkan 18 pertandingan di Amerika Serikat, Eropa dan Asia. Bergabung dengan Inter yaitu Real Madrid, Manchester United, Tottenham, Arsenal, AS Roma, Juventus, AC Milan, Atlético de Madrid, FC Bayern, Benfica, dan Chivas de Guadalajara.

Ini adalah susunan tim yang menegaskan bahwa ICC adalah turnamen sepak bola musim panas internasional paling penting. Ini adalah acara reguler dalam kalender pra-musim dari tim-tim yang termasuk liga terbesar Eropa dan internasional.

Format turnamen adalah sama dengan tahun lalu. Setiap tim akan memainkan tiga pertandingan, dan klub dengan poin terbanyak di akhir turnamen akan memenangkan kejuaraan dan menerima trofi pertama musim ini. Setiap kemenangan dalam waktu normal akan menghasilkan tiga poin, sedangkan pertandingan yang berakhir imbang akan dilanjutkan ke babak adu penalti. Tim yang menang dalam drama adu penalti akan menerima dua poin dan tim yang kalah akan menerima satu poin.

Tiket pre-sale Singapura akan tersedia mulai 28 Maret hingga 3 April 2019, dengan tiket kemudian akan mulai dijual secara umum mulai 4 April 2019. Semua informasi tiket dapat diketahui di www.internationalchampionscup.sg.


 English version  Versión Española  日本語版  中文版  Versione Italiana 

Muat lebih banyak