UEL, POLITANO: "KAMI INGIN KEMBALI RAIH KEMENANGAN"

Penyerang Nerazzurri berbicara sehari sebelum leg pertama babak 32 besar: "Saya ingin memberikan 100 persen besok"

<p><strong>WINA </strong>- Menjelang leg pertama babak 32 besar Europa League Inter melawan Rapid Vienna, <strong>Matteo Politano</strong> hari ini bergabung dengan Luciano Spalletti saat konferensi pers pra-pertandingan kami:</p> <p>&ldquo;Kami merasa tenang. Kami punya tiga atau empat hari untuk bersiap melakoni pertandingan ini. Kami hanya fokus pada laga besok, kami tahu itu akan menjadi ujian yang sulit tetapi kami datang ke sini untuk bermain dengan karakter permainan kami sendiri dan meraih kemenangan.&quot;</p> <p>Setelah absen dalam dua pertandingan liga karena skorsing, Politano sekarang ingin bersinar setelah kembali: &ldquo;Saya berharap dapat banyak berkontribusi kepada tim. Saya sudah bersiap dengan baik karena saya punya dua pekan untuk berlatih. Ini berbeda ketika kamu bermain setiap tiga hari dan tidak memiliki kesempatan ini, oleh karena itu, besok saya ingin memberikan 100 persen.&quot;</p> <p>Terakhir, ia juga membahas tujuan Inter di Europa League: &ldquo;Kami harus berpikir bahwa kami dapat mencapai putaran final. Kami adalah tim yang kuat dan wajar saja jika ada tuntutan penting. Besok, ini akan menjadi pertandingan yang sulit, oleh karena itu, kami harus berjuang membuktikan per pertandingan kemudian melihat sejauh mana kami bisa melangkah.&quot;</p>


 English version  Versión Española  日本語版  中文版  Versione Italiana 

Muat lebih banyak