SPALLETTI: "KAMI HARUS TETAP MENJAGA KARAKTER INI"

Analisa pasca laga SPAL 1-2 Inter: "Kami banyak kehilangan bola tapi kami berjuang, menunjukkan ketangguhan dan bereaksi setelah kedudukan disamakan"

FERRARA - Inter asuhan Luciano Spalletti meraih kemenangan keenam beruntun menyusul laga-laga di liga dan Liga Champions, terbaru yaitu mengalahkan SPAL 1-2 di Stadio Mazza, Ferrara. Sepasang gol dari Mauro Icardi memastikan hasil ini. "Pasca pertandingan di Eropa, selalu terdapat risiko dan tidak mudah menemukan keseimbangan yang tepat, juga dalam hal menentukan skuat," kata Pelatih ke Sky Sport. "Bukan pertandingan yang mudah dalam banyak aspek dan para pemain menghadapinya dengan baik, berjuang keras dan menunjukkan ketangguhan. Terkadang, kami kehilangan bola terlalu banyak yang memungkinkan SPAL untuk menekan, ini adalah apa yang perlu kami perbaiki."

"Rencana awal adalah untuk langsung mendominasi lawan kami dan mematikan permainan mereka. Terkadang kami melakukannya dengan baik, kadang juga kami dipaksa untuk bermain terlalu dalam. Mereka adalah tim yang sangat kuat secara fisik, mereka semua bermain dengan cepat dan mereka berbahaya saat situasi bola mati. Tim kami menunjukkan karakter menghadapi tim yang bermain dengan intensitas yang tinggi. Kami langsung bereaksi setelah kedudukan disamakan, kami bermain untuk mendapatkan tiga poin dan ini adalah karakteristik yang dimiliki oleh hanya beberapa tim saja. Kami perlu tetap seperti ini karena sangat penting."


 English version  Versión Española  日本語版  中文版  Versione Italiana 

Muat lebih banyak