TERIMA KASIH UNTUK SEGALANYA, STEFANO VECCHI!

Setelah empat musim tak terlupakan bersama Primavera yang diwarnai raihan enam trofi, Stefano Vecchi akan memulai perjalanan baru dalam karirnya

MILAN - Hubungannya dengan Inter selalu istimewa. Dimulai sebagai pemain Elite Academy sebelum kembali pada musim panas 2014 untuk memimpin tim.

 

Stefano Vecchi menuliskan halaman penting dalam sejarah sepak bola usia muda, berhasil mengibarkan bendera Inter dan mencatatkan berbagai rekor. Dalam empat musim kepemimpinannya di tim U-19, ia tujuh kali berhasil masuk ke babak final, membawa pulang enam gelar juara prestisius. Ia memenangkan 2015 Viareggio Cup, Primavera Tim Cup pada musim 2015-16, Scudetto 2016-17 sebelum kembali meraihnya pada tanggal 9 Juni tahun ini, di akhir musim yang luar biasa di mana Inter juga berhasil memenangkan 70th Viareggio Cup dan Supercoppa Primavera untuk kali pertama. 

 

Stefano Vecchi memutuskan untuk melanjutkan perjalanannya di tingkat senior, meninggalkan Nerazzurri setelah empat tahun yang tak terlupakan untuk menjalani tantangan baru bersama Venezia. "Sejak dulu, tujuan Elite Academy tidak hanya terpaku pada perkembangan para pemain, namun juga perkembangan para profesional yang bekerja secara dekat dengan mereka," ujar Direktur Elite Academy, Roberto Samaden. "Seperti yang telah terjadi di masa lalu, kami menyediakan sumber daya baru bagi dunia sepak bola dan saya bangga dan gembira Stefano dapat mendapatkan tempat di sepak bola senior setelah semua kesuksesan yang diraihnya di sini. Saya yakin ia akan menunjukkan kemampuannya karena selain ia merupakan seorang profesional, ia pun merupakan pribadi yang hebat." 

 

Semua orang di klub beserta para fans ingin mengucapkan terima kasih kepada Stefano Vecchi atas semua yang telah dilakukannya dan mengharapkan yang terbaik baginya dalam petualangan barunya. 


 English version  Versión Española  日本語版  中文版  Versione Italiana 

Muat lebih banyak