F.C. INTERNAZIONALE DAN NIKE MEMPERKENALKAN KOSTUM TANDANG 17/18

Desain sederhana putih, biru, dan hitam dengan titik berat pada kesinambungan lingkungan

MILAN - Kostum tandang Inter yang baru mempertahankan tiga warna strik klasik - putih, biru, dan hitam - tapi menampilkannya dengan gaya baru yang segar agar selaras dengan gaya Milan dan memanfaatkan teknologi baru Aeroswift.

Kostum ini menampilkan kerah bundar dengan detail biru. Logo swoosh ditempatkan di sisi kanan, sementara logo tim berada di sisi seberangnya. Beberapa tempat tertentu pada kostum ini menyertakan pola geometris yang meningkatkan kenyamanan, terutama ketika pemain tengah bergerak.

Ada perubahan pada tekstur di bagian bahu dan lengan dari belakang ke depan. Di bagian depan, warna biru di bahu dan lengan kiri jadi progresif gelap dan bahannya lebih tebal di bagian belakang. Sementara itu, sisi kanan berwarna abu-abu dengan bahan yang lebih tipis di depan dan berwarna semakin hitam di bagian belakang.

Kata "Nerazzurri" tercetak di bagian dalam kerah dengan warna putih untuk mengisyaratkan masa lalu klub yang cemerlang.

Sebuah garis biru ditempatkan memanjang ke bawah kaus dan celana pendek putih. Garis tersebut, yang membesar ketika pemain bergerak, memastikan ventislasi maksimal.

Celana pendek putih, yang dilengkapi teknologi Nike Grip, melengkapi kostum ini dengan kata "Inter" dan logo swoosh tercetak di bagian depan, sementara ada pola berwarna biru di bagian belakang betis.

Kostum baru ini akan mulai dijual tanggal 1 Juli di store.inter.itnike.com, di pengecer berlisensi, dan, dari tanggal 6 sampai 16 Juli, di Inter Store di pemusatan latihan musim panas di Brunico.

INOVASI BERKESINAMBUNGAN
Nike terus membuat kostum atas dasar inovasi berkesinambungan, yang menjamin manfaat tak tertandingi dalam hal performa meskipun dengan jejak polusi lingkungan yang lebih sedikit. Setiap bagian dari kostum tersebut - kaus, celana pendek, dan kaus kaki - dibuat dari polyester daur ulang, yang diambil dari botol pastik bekas yang dikonversi menjadi benang yang sangat halus.

TEKNOLOGI AEROSWIFT NIKE
Kostum Aeroswift Nike, yang merupakan teknologi paling maju di pasar saat ini, 10% lebih ringan dan 50% lebih lentur dibanding strip sebelumnya. Bahannya berasal dari benang baru performa tinggi yang menyingkirkan keringat dari tubuh 20% lebih cepat daripada kostum Nike yang terbaru dan mengering 25% lebih cepat. Selain itu, baik kaus maupun celana pendeknya dibuat dengan proses penjahitan baru yang menggabungkan struktur rajutan tunggal dan ganda untuk meningkatkan aliran udara, elastisitas, dan kenyamanan saat dikenakan.


 English version  Versión Española  日本語版  中文版  Versione Italiana 

tags: tim nike
Muat lebih banyak