#TBT: KEMENANGAN KEDUA INTER DI COPPA ITALIA

Inter asuhan Eugenio Bersellini menundukkan Napoli untuk meraih trofi Coppa Italia kedua hari ini 39 tahun yang lalu

1/3

MILAN – Pada momen #ThrowbackThursday hari ini, kita mundur ke tanggal 8 Juni 1978 ketika Nerazzurri memenangi Coppa Italia untuk kedua kalinya dalam sejarah.

Format kompetisi saat itu menggunakan dua babak grup berturut-turut, dan Inter menjuarai keduanya. Babak final berupa satu laga penentuan melawan Napoli di Stadio Olimpico di Roma.

Maurizio Restelli membawa tim Neapolitan unggul di menit keenam sebelum Spillo Altobelli, di musim pertamanya sebagai pemain Inter, menyamakan kedudukan sesaat kemudian. Graziano Bini kemudian mencetak gol kemenangan di penghujung laga dan memastikan piala jatuh ke tangan pasukan Eugenio Bersellini.

Kunjungi arsip kita di sini untuk menggali lebih dalam tentang sejarah Nerazzurri.


 English version  日本語版  中文版  Versione Italiana 

Muat lebih banyak