VECCHI MENUNTUT REAKSI DARI NERAZZURRI

Dalam konferensi pralaga jelang Inter v Sassuolo, pelatih Nerazzurri mengatakan bahwa masih banyak yang harus diperjuangkan oleh timnya

APPIANO GENTILE – Setelah menjalani debutnya sebagai manajer di Serie A beberapa waktu yang lalu di musim ini, dan membawa Inter unggul atas Crotone, Stefano Vecchi kembali ke kursi panas untuk laga kandang melawan Sassuolo.

Berbicara menjelang laga tersebut, pertandingan ke-36 bagi Nerazzurri musim ini, pelatih mengatakan bahwa dia terkejut ketika menerima telepon dari direktur olahraga Piero Ausilio.

"Saya tidak menyangka. Saya merasa terhormat melatih Inter. Saya bangga bisa memulai di sini dan kemudian kembali lagi. Saya berterima kasih kepada klub atas kepercayaan yang diberikan kepada saya. Jelas ini merupakan langkah besar untuk karier saya, tapi saya paham tugas saya dan seperti apa situasinya. Seperti bulan November lalu, saya tidak akan menghadapi masalah kembali ke Primavera," ungkapnya.

"Klub meminta saya melakukan yang terbaik, supaya tim mengakhiri musim sebaik mungkin, dan juga karena masih ada sasaran yang harus kami perjuangkan. Tim tengah menghadapi masa sulit, sebagaimana diakui sendiri oleh para pemain, ada yang hilang selama periode ini, selain ketidakberuntungan. Secara khusus saya memikirkan laga derby waktu itu. Saya rasa pertandingan itulah yang dirasakan sangat mengganggu oleh klub.

"Tidak akan mudah untuk membalikkan keadaan karena sepertinya musim ini berjalan dengan begitu negatif. Namun tujuan saya adalah memastikan bahwa sisa musim ini masih menjanjikan harapan, untuk mengembalikan motivasi dan hasrat untuk berjuang."

"Saya ingin para pemain memahami bahwa mereka masih bisa mencapai sesuatu; kami punya sasaran yang bisa kami capai. Terlepas dari apa yang dilakukan semua tim lain, kami harus berusaha menang. Saya sudah berusaha membenahi segala sesuatu di sini dan membawa tim ke arah sikap yang tepat. Saya sudah meminta para pemain untuk berkonsentrasi penuh pada laga hari Minggu, membalikkan keadaan, dan mengakhiri musim dengan baik. Mengingat kemampuan tim dan kualitas pemain yang kami miliki, tidak seharusnya kami duduk di posisi ketujuh. Kami harus mengubah arah, terutama dari sisi psikologi."

"Saya akan menurunkan tim terbaik besok, tapi mereka harus menunjukkan bahwa mereka mampu bereaksi. Secara umum, saya akan berusaha konsisten dengan pilihan saya – saya pasti sudah gila kalau datang ke sini dan langsung mengubah segalanya dalam waktu tiga hari."

"Kami harus kembali melaju, serta menghormati fans dan gairah yang mereka perlihatkan. Itulah yang membawa mereka memenuhi stadion seperti yang akan mereka lakukan untuk kesekian kalinya besok. Terlepas dari apa yang sudah terjadi, kami masih memegang rekor jumlah penonton di Serie A. Para pemain harus menyerap kekuatan dari sana."

"Apakah akan ada keluhan? Kami sudah menduga itu, dan sudah sewajarnya fans mengkritik kami – Inter adalah klub besar, dan kualitas tim ini berarti kami tidak bisa menerima semua kekalahan ini. Fans selalu mendukung tim. Kami harus tangguh besok untuk memperlihatkan komitmen kami di lapangan dan menarik simpati fans. Mereka sudah sangat sabar; sekarang kami harus terus berjuang."

Ketika ditanya apakah dia sudah berbicara dengan Mauro Icardi, mengingat posisinya sebagai kapten, Vecchi mengatakan: "Saya sudah berbicara dengan semua orang, dan tentunya dengan para pemimpin di ruang ganti. Saya meminta Mauro untuk memperlihatkan komitmen yang sama dengan yang kami lihat di bulan November, ketika dia membuktikan dirinya sebagai kapten sejati. Dia sangat penting bagi tim Inter ini."

Sebagai penutup, sang pelatih bicara tentang keterlibatan sejumlah pemain dari tim Primavera asuhannya: "Mengingat situasi saat ini, [Zinho] Vanheusden dan [Andrew] Gravillon akan masuk skuat besok. Zinho adalah pemain bertahan Belgia dengan potensi yang besar dan baru berusia 17 tahun. Gravillon bermain di posisi yang sama tapi dengan ciri khas yang berbeda – dia lebih mengandalkan fisik. Saat ini dia sedang di Genoa bersama Primavera dan akan bergabung dengan kami besok."


 English version  Versión Española  日本語版  中文版  Versione Italiana 

Muat lebih banyak