CORDOBA – Akademi Academy sudah melebarkan sayap ke Argentina saat Javier Zanetti meresmikan lokasi baru di Cordoba, di jantung kampung halamannya.
Argentina sudah lama punya ikatan erat dengan Inter, dan hubungan mereka makin sempurna berkat legenda klub, Javier Zanetti, yang mencatat sejarah di lapangan dan melalui posisi manajerialnya sekarang. Selain Zanetti, selama ini sudah banyak bintang Argentina yang membela Nerazzurri – 47 mantan pemain dan anggota skuat inti saat ini. Akar yang kuat ini memungkinkan Inter mengembangkan basis fans hingga lebih dari lima juta orang di negara tersebut.
Club Deportivo Atalaya sudah menyatakan bergabung dengan Inter sebagai mitra dalam proyek ini. Fasilitas latihan mereka akan berfungsi sebagai pusat pengembangan Inter Academy Cordoba, dengan berbagai sekolah sepak bola afiliasi mereka di provinsi itu serta kurikulum untuk melatih bukan saja pemain muda tapi juga pelatih setempat. Proyek ini dibuat dengan tujuan mengembangkan pemain muda dengan menggunakan metodologi Nerazzurri di negara asalnya, dan dengan mengacu pada peraturan dalam permainan sepak bola dan standar moral internasional.
Deportivo Atalaya selalu fokus pada pengembangan, dan ini menjadikan mereka mitra yang ideal bagi Akademi Inter.
Piero Foglia akan menjalankan proyek ini dari sisi teknis. Dia sudah berpengalaman lebih dari satu dekade dalam pembinaan pesepakbola usia dini dan menghadiri acara peresmian tersebut bersama direktur proyek Akademi Inter, Barbara Biggi, dan direktur teknik organisasi, Marco Monti.
Inter Academy Cordoba akan menangani lebih dari 300 anak berusia 8-16 tahun. Mereka akan dilatih oleh tim dengan 10 pelatih lokal yang dikoordinasikan oleh Valerio Candido, salah satu instruktur dari akademi Italia Nerazzurri, dan akan mulai bekerja di bulan April.