CANDREVA 'KESAL' KARENA KEHILANGAN DUA POIN

"Kami melakukan sejumlah kesalahan yang tidak biasa. Kami harus langsung bangkit setelah jeda"

TURIN - Antonio Candreva tidak mampu menyembunyikan kekecewaannya setelah Inter ditahan imbanh oleh Torino hari Minggu dini hari.

Pemain sayap Italia ini mencetak gol kedua Nerazzurri tadi malam untuk menyamakan kedudukan menjadi 2-2 di pertengahan babak kedua, tapi meskipun menciptakan banyak peluang, Inter tidak berhasil menciptakan gol ketiga yang sangat penting.

"Anda tidak akan bisa maju kalau hanya beranda-andai dan berdalih," demikian penyesalannya usai peluit akhir. "Kami kesal karena kami ingin terus menang. Sayang sekali, terutama mengingat banyaknya peluang yang kami ciptakan untuk bisa unggul."

Namun demikian, pemain Italia ini mengakui bahwa Inter hanya bisa menyalahkan diri sendiri.

"Sulit untuk menganalisis di mana letak kesalahannya setelah pertandingan, tapi kami kebobolan dua gol yang seharusnya bisa dicegah, jadi kami seharusnya bisa lebih baik. Kami melakukan sejumlah kesalahan yang tidak biasa malam ini dan inilah hasilnya."

"Ini pukulan berat karena kami ingin memenangkan semuanya. Sekarang kami harus langsung bangkit sesudah jeda internasional."


 English version  Versión Española  日本語版  中文版  Versione Italiana 

tags: tim candreva
Muat lebih banyak