KEGEMBIRAAN MEDEL KEMBALI KE TIM DAN GOL SPEKTAKULER MURILLO

Pemain Chili ini tampil penuh 120 menit usai cedera: "Senang sekali bisa kembali bermain. Tembakan Murillo pasti jadi gol tahun ini!"

MILAN - Gary Medel berkali-kali mengungkapkan kegembiraannya setelah kembali ke lapangan melawan Bologna di 16 besar Coppa Italia.

Pemain Chili ini tidak bisa diturunkan selama dua bulan terakhir akibat cedera lutut, tapi mampu bermain penuh saat Nerazzurri unggul 3-2 melalui perpanjangan waktu.

Saat diwawancarai Inter Channel usai pertandingan, dia mengatakan: "Saya senang dengan kemenangan hari ini, dan saya sangat senang bisa kembali bermain meskipun laga 120 menit tadi sangat berat."

Pemain 29 tahun ini biasanya main di lapangan tengah untuk Inter, tapi dini hari tadi berpasangan dengan Jeison Murillo di jantung pertahanan.

"Saya sudah sering bermain sebagai bek tengah untuk Chili. Idenya adalah mendorong tim ke depan dan mencari penyerang tengah atau pemain sayap."

Medel juga mengungkapkan kegembiraannya untuk Murillo setelah pemain Kolombia itu mencetak gol salto spektakuler yang membuka keunggulan Inter.

"Saya sungguh gembira untuk Murillo - itu pasti jadi gol terbaik tahun ini!"


 English version  日本語版  中文版  Versione Italiana 

Muat lebih banyak