VECCHI INGIN PELAJARAN DARI ROMA DIPAKAI UNTUK MENGHADAPI GENOA

Pelatih U19 bicara kepada Inter Channel: "Kami ingin kembali ke jalur di liga. Kami di grup sulit - kami harus melakukan segalanya untuk bertahan"

APPIANO GENTILE - Stefano Vecchi berharap para pemain muda asuhannya belajar dari kekalahan mereka atas Roma di Primavera Coppa Italia saat melanjutkan perjuangan di liga menghadapi Genoa akhir pekan mendatang.

Tim U19 ditundukkan 1-0 oleh Giallorossi di putaran pertama semifinal Coppa Italia hari Sabtu lalu, dan sang bos sama sekali tidak puas dengan penampilan timnya.

"Roma tampil prima hari Sabtu, sementara kami menampilkan permainan terburuk dalam tiga laga yang kami mainkan di perioode ini,” demikian ucap Vecchi kepada Inter Channel.

“Pendekatan dan pola pikir kami sama sekali salah – Anda tidak bisa bermain seperti itu melawan tim tangguh. Kami tidak membuat kesalahan karena kami takut, tapi karena kami berusaha untuk terlalu cerdas. Penampilan kami sebelumnya cukup baik, jadi mungkin kami berpikir laga itu akan mudah.”

Tim Nerazzurri Under-19 akan berusaha membalikkan keadaan tertinggal satu gol saat menjamu Roma di Pusat Pengembangan Suning untuk menghormati Giacinto Facchetti untuk putaran kedua hari Rabu tanggal 25 Januari. Namun demikian, mereka harus lebih dulu menjalani dua pertandingan liga melawan Genoa dan Palermo.

Inter akan menghadapi laga hari Minggu menghadapi tim kejutan Genoa di puncak Grup C dengan 30 angka, tiga angka lebih tinggi daripada lawan mereka di posisi keempat, tapi pelatih Primavera ini tahu anak-anak asuhannya harus tampil bagus kalau ingin bertahan di puncak klasemen.

“Genoa sudah membuktikan mereka tim yang tangguh dan mereka bermain bagus musim ini. Sejak awal kami paham bahwa mereka bukan lawan enteng,” Vecchi menegaskan.

“Semoga kami belajar dari kekalahan melawan Roma. Kami ingin kembali ke jalur yang benar di liga."

“Kami harus menampilkan permainan terbaik kalau ingin tetap di posisi teratas karena lawan-lawan kami menghadapi jadwal pertandingan yang lebih mudah."

“Kami berada di grup yang sulit dengan banyak tim kuat - ini bagus karena akan membantu peningkatan para pemain muda kami, tapi ini juga berarti kami harus melakukan segalanya kalau ingin berakhir di posisi dua terbaik.”


 English version  Versione Italiana 

Muat lebih banyak