GENOA V INTER, SEMUA HAL YANG ANDA PERLU KETAHUI

Statistik menarik dari laga tengah pekan terakhir musim ini di Stadio Luigi Ferraris, Genoa

MILAN – Bekerjasama dengan Opta, berikut ini semua fakta dan catatan kunci dari partai tandang Nerazzurri menghadapi Genoa dalam Pekan 34 Serie A 2015/16.

- Genoa memenangkan setiap tiga pertandingan kandang terakhir mereka kontra Inter.

- Kemenangan tandang terakhir Inter atas Genoa di liga terjadi pada Desember 2011, sejak itu Nerazzurri menuai satu kali seri dan tiga kekalahan.

- Genoa belum pernah imbang dalam sepuluh partai terakhir mereka di liga (menang 6 kali, kalah 4 kali): catatan terlama mereka saat ini di Serie A.

- Genoa tak terkalahkan dalam delapan partai kandang terakhir mereka di divisi teratas (menang 6 kali, seri 2 kali) dan selalu merasakan kemenangan dalam lima partai terakhir.

- Inter gagal bikin gol untuk kedua kalinya dalam 12 pertandingan terakhir mereka di Serie A (yang pertama saat bertemu Juventus).

- Sebastian De Maio mengakhiri rentetan tak mencetak gol setelah 33 partai di Serie A, gol terakhirnya adalah pada April 2015 ke gawang Udinese.

- Ivan Perisic memiliki empat tembakan tepat sasaran Inter dalam laga menghadapi Genoa.

- Marcelo Brozovic hilang penguasaan bola sebanyak 26 kali, lebih banyak daripada pemain lainnya dalam pertandingan tersebut.


 English version  日本語版  Versione Italiana 

tags: tim kejuaraan
Muat lebih banyak