APPIANO GENTILE – Roberto Mancini percaya timnya perlu berada dalam kondisi sangat terbaik untuk menekuk Empoli, Rabu malam WIB.
Mancini berbicara dalam konferensi pers pra-laga, dimana diumumkan bahwa Samir Handanovic telah memperpanjang kontraknya dengan Nerazzurri sampai 2019. Itu artinya bahwa penjaga gawang asal Slovenia, yang dipertimbangkan sebagai satu dari kiper terbaik di dunia, akan mengenakan seragam Inter minimal tiga musim lagi. Setelah berpose foto bersama, pelatih dan kiper duduk bersama untuk menjawab sejumlah pertanyaan para wartawan.
Pertama, Mancini mengulas perjalanan ke Qatar: "Kami berlatih dengan baik. Di sana tidak terlalu panas dan kami melakukan beberapa latihan yang bagus."
Mancini kemudian membicarakan laga tandang ke Empoli: "Kami mesti dalam kondisi sempurna karena Empoli itu tim yang bagus sekali dan sekarang sedang dalam performa hebat. Marco Giampaolo sedang melakukan pekerjaan fantastis di sana."
Handanovic menambahkan pernyataan sang pelatih: "Penting untuk kami tetap waspada dan sikap kami harus dijaga. Itu terjadi pada semua dari kami. Kami tahu bahwa kami harus tampil apik mulai dari peluit pertama pertandingan."
Ditanya tentang sejumlah kesalahan yang dibuat oleh tim musim ini, Handanovic menjawab: "Kami hanya perlu tetap bekerja keras bersama-sama dan sadar bahwa kesalahan bisa terjadi sewaktu-waktu. Kami tidak dapat berpikir bahwa hanya karena kami sedang di puncak klasemen dan tidak ada satupun yang mengira posisi tersebut, kami memang lagi tampil bagus dan tidak boleh lengah untuk tidak bekerja keras. Kenyataannya, kami wajib memberikan yang terbaik demi mencapai hasil sebelum Natal."
"Pertandingan melawan Fiorentina dan Lazio yang lalu adalah laga yang berbeda. Fiorentina adalah kesalahanku. Saya bertanggung jawab. Melawan Lazio, pendekatan kami salah. Kami berjuang untuk bangkit, tapi kami tidak mampu merebut satu poin, yang kami perlu lakukan jika kami tidak menang," lanjut Handanovic.
Mancini lalu ditanya soal siapa pemain yang kira-kira bakal masuk, keluar dan perpanjangan kontrak: "Palacio dan Nagatomo adalah sosok profesional yang fantastis. Jika keputusan bergantung padaku, saya mau memperpanjang kontrak mereka. Semua pemain telah memberi 100 persen ketika mereka dimainkan."
"Di awal musim, kami berpikir Juventus, Roma, Napoli dan Fiorentina lebih baik ketimbang kami, namun di lapangan segala hal berjalan tampak berbeda dan kami berharap itu terus berlanjut. Untuk meningkatkan tim, Anda perlu membelanjakan uang, dan dengan FFP (Financial Fair Play), saya tidak berpikir belanja menjadi satu opsi."
Ditanya secara spesifik mengenai Marcelo Brozovic, Mancini menjawab: "Apabila Marcelo tetap menjaga levelnya, maka dia bisa menjadi satu dari pemain terbaik di posisinya. Kami tidak berkeinginan untuk menjualnya, bahkan jika ada tawaran besar."
Seorang jurnalis meminta Mancini memberikan petunjuk siapa saja yang akan menjadi starter lawan Empoli, Mancini menyebut lima nama: "Handanovic, Miranda, Murillo, Medel dan Ljajic."
Akhirnya, bos Inter menyampaikan komentarnya soal keputusan Real Madrid mengganti mantan pelatih Inter, Rafa Benitez dengan Zinedine Zidane: "Selalu memalukan melihat pelatih kehilangan pekerjaannya. Zidane baru memulai sebagai pelatih dan dia punya kualitas untuk menuai sukses. Saya mendoakan Zidane yang terbaik dan berharap ia mampu mencapai sejumlah hasil besar."
English version Versión Española 日本語版 Versione Italiana
LIVE! CONFERENZA STAMPA MANCINI PRIMA DI EMPOLI-INTER 05.01.2016 12:30CET