INKLUSI DI INTER CAMPUS RUMANIA

Tiga pusat Inter Campus di Ramnicu Valcea, Slatina dan Bucharest semuanya menjalankan program untuk satu tujuan yang sama

BUCHAREST – Delegasi Inter Campus melakukan kunjungan ke Rumania baru-baru ini untuk memeriksa perkembangan program di tiga pusat di negara itu, yakni di Ramnicu Valcea, Slatina dan Bucharest. Meski berlokasi di area-area yang berbeda, semua tiga pusat tersebut bekerja untuk satu sasaran yang sama: mempromosikan inklusi sosial di tengah anak-anak yang terpinggirkan.

Di Ramnicu Valcea, upaya memberi fasilitas integrasi antara anak-anak yatim piatu atau terabaikan dan anak-anak lainnya di komunitas lewat olahraga terus berlanjut, bekerjasama dengan organisasi mitra jangka panjang Inima Pentru Inima. Ada momen luar biasa seusai kemenangan Coppa Italia atas Cagliari beberapa waktu lalu, ketika anak-anak muda itu merayakan gol indah Brozovic dengan gaya selfie #EpicBrozo ala mereka.

Kemudian, delegasi Inter Campus pergi ke Slatina, dimana program didukung oleh Pirelli Tyre Rumania dan dijalankan berkat kerjasama dengan Comunità Nuova. Fokus program di tempat ini adalah integrasi anak-anak dari komunitas Roma. Musim dingin di Rumania begitu dahsyat dan anak-anak selalu mempunyai sedikit sumber hiburan, namun Inter Campus selalu menyediakan bantuan cahaya.

Akhrinya, delegasi mengunjungi pusat Inter Campus di ibukota negara, Bucharest, yang mana program dijalankan berkat kerjasama dengan Parada Foundation dan menangani anak-anak tanpa tempat tinggal. Anak-anak tersebut menerima jersey baru Inter – baik sebagai simbol identitas dan rasa kepemilikan, juga menjadi cara utama menyemangati anak-anak jalanan untuk datang ke sekolah, yang tampak sebagai langkah pertama menuju proses reintegrasi ke dalam masyarakat.

Visita il sito intercampus.inter.it


 English version  Versione Italiana 

tags: inter campus
Muat lebih banyak