D'AMBROSIO: "WAJIB MAIN TOTAL UNTUK LOLOS"

"Ini hasil mengecewakan, tapi kami akan memberi segalanya yang kami punya untuk lolos," kata bek Nerazzurri selepas Wolfsburg v Inter

WOLFSBURG – Full-back Inter Danilo D’Ambrosio berbicara dengan Inter Channel sehabis peluit panjang dibunyikan pada pertandingan yang berkesudahan kekakahan Nerazzurri 3-1 dari Wolfsburg di Jerman.

"Menyesal, marah, kecewa. Saya tidak berpikir kami tim yang lebih rendah hari ini. Kami membuat sedikit kesalahan untuk tiap tiga gol tim lawan dan itulah kenapa ada beberapa penyesalan, tapi kami akan memberi segalanya yang dimiliki untuk lolos. Kami wajib bangkit untuk lolos."

"Kami membuat tiga kesalahan dan kejebolan tiga gol. Tentu, ini mengecewakan ketika Anda datang ke lapangan yang sulit dan bermain sebagus seperti basa. Secara pribadi, saya menilai kami mampu tampil bagus keseluruhan. Kami perlu lebih fokus dan membatasi tim-tim lawan untuk membuat kesempatan mencetak gol," tuturnya.

"Pelatih meminta saya untuk menekan lawan dengan garis tinggi di lapangan. Dia meminta itu di tiap pertandingan, tapi secara khusus kami sedang melawan pemain-pemain yang kuat dan cepat seperti kami malam ini. Itu berarti mereka punya sedikit ruang untuk menyerang, dan semakin Anda menekan maka permainan kami lebih baik."

"Kami merebut bola operan ke belakang dari tim lawan di lini tengah dan mampu mencetak gol dari peluang tersebut, Tentu ada kesempatan lainnya bagi kami untuk mencetak gol, tapi kami tidak memanfaatkan dengan baik. Pada saat yang sama, kami membuat sejumlah kesalahan yang membuat mereka mampu memanfaatkannya dengan baik pula," lugas D’Ambrosio.


 English version  日本語版  Versione Italiana 



WOLFSBURG 3 INTER 1 VIDEO HIGHLIGHTS

Muat lebih banyak