INTER 2-2 LAZIO

Kedua tim bermain imbang di Meazza. Gol-gol Kovacic dan Palacio di babak kedua membatalkan dua gol Felipe Anderson di babak pertama

MILAN - Sebuah aksi comeback yang membanggakan. Kovacic mencetak gol indah dan Palacio memantapkan status sebagai bête noire Lazio. Skuat Nerazzurri patut berterimakasih kepada fans yang setia mendukung tim idolanya, Inter mungkin seharusnya memenangkan pertandingan tadi, meski itu terlambat. Pertandingan yang sangat menarik!

Pada malam yang dingin di kota Milan dengan lebih dari 35 ribu penonton di Meazza, keramaian penonton terasa dipanaskan dengan momen Lazio yang unggul lebih dulu. Felipe Anderson menerima bola dari kiri, bergerak sekitar satu meter dengan sebuah sentuhan pertama luar biasa dan bola diceploskan melewati Handanovic.

Inter kembali digempur di menit-menit awal. Pada menit ke-6, bola Ledesma yang melambung di atas kepala Juan Jesus, disambut sepakan voli Felipe Anderson. Kali ini, tembakannya meleset.

Nerazzurri menekan lebih intens lewat umpan crossing Nagatomo ke Icardi, yang digagalkan De Vrij. Beberapa menit kemudian, Marchetti menyelamatkan tembakan Guarin. Peluang lainnya, kerjasama apik Kovacic dan Nagatomo menghasilkan tendangan penjuru. Guarin sekali lagi mencoba melepaskan tembakan jarak jauh, tapi masih belum menemui sasaran.

Alih-alih Inter sedikit lagi menyamakan skor, malah kebobolan lagi. Felipe Anderson menguasai bola dari areanya sendiri, berlari melewati Juan Jesus ke dalam kotak penalti, lalu ia melepaskan tembakan akurat ke tiang dekat tanpa bisa dihalau Handanovic yang sudah mati langkah. Tim tamu unggul 2-0 pas turun minum.

Di babak kedua, Inter bereaksi brilian. Lazio terlihat mewaspadai performa terbaik Palacio yang sudah mengemas tujuh gol dalam sembilang pertandingan melawan Biancocelesti. Kovacic layak dipuji karena memberi layanan lebih kepada pemain depan. Hanya beberapa saat sebelum menit ke-60, tembakan pemain Kroasia itu masih melebar dari jantung area penalti Lazio.

Satu menit kemudian, Inter melakukan pergerakan yang sama, walau ganti personil. Palacio mengoper bola ke Kuzmanovic yang bisa diselamatkan dengan cerdas oleh Marchetti.

Nerazzurri berhasil mengurangi defisit gol di babak kedua. Bola dengan jitu diarahkan Kovacic di dekat kotak dan ia langsung melepaskan tendangan voli ke gawang Lazio. Publik San Siro langsung berpesta ketika Inter mencetak gol.

Bonazzoli masuk menggantikan Guarin. Pemain muda alumnus akademi Inter itu memainkan peran kunci dalam gol penyeimbang. Berawal dari tendangan bebas di sayap kiri lawan. Bola free-kick disambut tandukan D'Ambrosio dan bola dengan mudah jatuh ke penguasaan Palacio. El Trenza berhasil mengemas gol pertama musim ini.

Satu menit setelah Campagnaro masuk sebagai pemain pengganti, dia melepaskan crossing berbahaya dari jarak 6 meter, tapi tak ada satupun yang menyambut. Wasit Tagliavento meniup peluit tanda akhir, dengan skor berkesudahan Inter 2-2 Lazio.

Inter 2-2 Lazio (HT: 0-2)
Pencetak gol: Felipe Anderson 2', 37', Kovacic 66', Palacio 80'.

Inter: 1 Handanovic; 33 D'Ambrosio (Campagnaro 90+1'), 23 Ranocchia, 5 Juan Jesus, 55 Nagatomo; 13 Guarin (Bonazzoli 75'), 10 Kovacic, 17 Kuzmanovic, 22 Dodo (Medel 45'); 9 Icardi, 8 Palacio.
Cadangan tak terpakai: 30 Carrizo, 46 Berni, 6 Andreolli, 15 Vidic, 20 Obi, 25 Mbaye, 44 Krhin, 88 Hernanes.
Pelatih: Roberto Mancini.

Lazio: 22 Marchetti; 8 Basta, 3 De Vrij, 27 Cana, 26 Radu; 16 Parolo, 24 Ledesma (Gonzalez 82'), 19 Lulic (Onazi 64'); 6 Mauri, 7 Felipe Anderson; 11 Klose (Djordjevic 56').
Cadangan tak terpakai: 1 Berisha, 77 Strakosha, 13 Konko, 14 Keita, 32 Cataldi, 39 Cavanda
Pelatih: Stefano Pioli.

Kartu kuning: Felipe Anderson 18', Lulic 30', Klose 32', D'Ambrosio 50', Gonzalez 87'.
Waktu tambahan: 1+3 menit.
Wasit: Tagliavento.
Hakim garis: Passeri dan Barbirati.


 English version  Versión Española  日本語版  Versione Italiana 



LE PAROLE DI ROBERTO MANCINI POST INTER LAZIO



INTER 2 LAZIO 2 VIDEO HIGHLIGHTS

tags: tim kejuaraan
Muat lebih banyak