59 TAHUN "SPILLO"

F.C. Internazionale dan Inter Forever merayakan ulangtahun ke-59 penyerang legendaris Nerazzurri, Alessandro Altobelli

MILAN – 209 gol dalam 466 kali penampilan. Statistik itu sendiri mengungkapkan kepada kalian semua betapa luar biasa karir Alessandro Altobelli bersama Nerazzurri. Dia punya kemampuan tinggi, luncah, unggul di udara: dia penyerang tengah yang lengkap, pencetak gol yang tajam. Spillo adalah pencetak gol terbanyak kedua dalam sejarah klub, dan pemain paling mematikan di kompetisi Eropa (35 gol dalam 69 pertandingan) dan piala domestik (46 gol dalam 80 laga).

Mengawali karir sepakbola bersama Latina dan Brescia, Altobelli dibeli Inter pada musim panas 1977. Dia tidak menunggu waktu lama untuk melakoni debutnya, mencetak gol pembuka di partai Coppa Italia melawan Como pada 21 Agustus, yang berakhir untuk kemenangan Nerazzurri 2-0. Seminggu kemudian, ia mencatat debut di Serie A ketika menghadapi Bologna.

Altobelli memimpin barisan depan Inter selama sebelas musim, menjadi kapten tim selama tiga musim. Sejumlah gelar diraihnya, seperti Scudetto 1979/80, kemudian dua Coppa Italia yakni di musim 1977/78 dan 1981/82.

Di antara banyaknya kenangan terindah, siapa masih ingat dengan hat-trick nya ketika Inter bertemu Juventus pada 11 Desember 1979, pertandingan yang dimenangi Inter 4-0? Bahkan, Spillo juga mencatat sejarah bersama tim nasional, mencetak gol di partai Final Piala Dunia, mengalahkan Jerman Barat dan mengantar Italia juara dunia di Madrid (Spanyol) pada tahun 1982.

Sebagai idola fans, nama Altobelli sinonim dengan gol-gol dan kesuksesan. Jadi, pada hari ulang tahun ke-59, F.C. Internazionale dan Inter Forever ingin mengucapkan: Selamat Hari Ulang Tahun Spillo! 


 English version  Versión Española  Versione Italiana 

Muat lebih banyak