FASSONE: "FIGC? KAMI LAKUKAN BANYAK REFORMASI DI MANAJEMEN"

Direktur Umum Inter kepada Sky: "Ausilio telah bertugas dengan luar biasa. Tim ini berjuang sampai akhir. Kami yakin pada Guarin"

MILAN - Berbicara kepada Sky Sport Italia, Direktur Umum Nerazzurri, Marco Fassone, membahas sejumlah topik, seperti fans, tim, bursa transfer dan lainnya.

Dia memulai dengan mengatakan: "Harapan saya adalah bahwa kami ingin melihat banyak reformasi dalam beberapa tahun ke depan, reformasi yang akan didukung oleh klub kami. Pertama di Dewan Federal, ada modifikasi yang dibuat untuk mengatur hal-hal terkait diskriminasi, yang harus kami minta pada mereka. Ada reformasi lainnya di meja yang tengah dibahas di manajemen, seperti daftar skuat yang terdiri dari 25 pemain, dan kembali soal kepemilikan klub-klub kedua dan sistem 4+4 yang sudah digunakan oleh banyak tim Eropa. Kami telah menjadikan semua fokus itu jadi jelas, tapi saya senang melihat adanya keterbukaan atas fokus-fokus tersebut. Sasaran secara umum di sini adalah mengubah apa yang selama ini tidak berjalan. Kelambanan tidak akan pernah membantu siapapun."

Mengenai fans dan sambutan hangat yang diberikan kepada tim musim ini: "Kami senang dengan respon penggemar, baik di Liga Europa maupun ketika melawan Sassuolo. Kami berharap selalu melihat fans seperti itu dan tim Inter yang berjuang sampai akhir. Kemudian hasilnya akan tiba."

Dan bagaimana dengan Presiden Thohir? "Kami akan melihat hal-hal lainnya pekan depan mengingat ada beberapa pengangkatan formal, dan kami sangat berharap beliau akan menonton dua pertandingan hebat." 

Direktur umum kemudian membahas hal-hal lebih rinci tentang target Inter: "Itu hanyalah pernyataan presiden: tetap tampil di Eropa dan, pada jangka menengah, masuk 10 klub terbaik Eropa." 

Mengenai stadion: "Kami ingin melihat proyek stadion menjadi terdefinisi dan terpenuhi. Kami akan memilih apakah akan menginvestasi renovasi San Siro atau mendirikan fasiltas baru seluruhnya."

Bursa transfer dan para pemain: "Saya mungkin bohong apabila saya mengatakan bahwa kami sudah punya rencana untuk Januari nanti. Kami ingin melakukan transfer apabila diperlukan, tapi kinerja Ausilio selama ini cukup sempurna. Kami punya skuat lengkap yang berjalan dengan baik. JIka bursa transfer dibuka sekarang kami tidak perlu apapun. Icardi? Dia punya kontrak jangka panjang dan ada beberapa pemain dengan kontrak lebih pendek yang bisa dibandingkan dengannya. Tapi kami akan terus melakukan diskusi dengan dia (Icardi). Guarin? Kami punya keyakinan padanya. Pelatih telah memainkannya saat melawan Sassuolo dan tampak bahwa kami semua percaya padanya. Kami ingin mencapai hal-hal besar."  

Dan akhirnya, tentang masa depan: "Liga Champions tentu ada dalam pikiran kami sejak itu menjadi ajang familiar bagi Inter selama bertahun-tahun. Itu bukan berarti kami akan bisa mencapai ke sana dalam waktu dekat, tapi tentu itu sasaran kami di masa depan," pungkas Fassone.


 English version  Versión Española  日本語版  Versione Italiana 

tags: klub fassone
Muat lebih banyak