PIERO VOLPI: "SENANG BISA KEMBALI KE INTER"

Kepala Staf Medis FC Internazionale: "Ini tidak diduga, tapi tentu saja aku senang bisa kembali"

PINZOLO - Piero Volpi sebelumnya bekerja untuk Nerazzurri antara 1995 dan 2000. Dr Volpi, Kepala Staf Medis FC Internazionale, diwawancarai oleh Nagaja Beccalossi dari Inter Channel.

Dokter, apakah Anda merasa sedikit emosional dengan kembali ke Inter setelah bertahun-tahun?
"Tentu. Pertama, ini tidak diduga. Setelah pengalaman hebat antara 1995 dan 2000, karirku menemui jalan berbeda. Seperti yang kukatakan, ini tidak disangka, tapi jelas ini jalan putar balik yang bagus."

Ada banyak perubahan terjadi sejak itu. Apa yang Anda lihat di tim?
"Sepakbola berubah banyak dalam 10 tahun terakhir dan terus berlanjut. Cukup hal-hal berkembang di lapangan, sehingga kami berkembang di pengobatan olahraga. Aku masuk ke dalam lingkungan yang hebat. Tugas kami adalah mencoba dan bekerja secara harmonis dengan skuat dan klub di setiap level. Kami akan melakukan yang terbaik."

Seberapa penting hubungan Anda dengan pelatih, khususnya demi memastikan kebugaran selama pramusim yang akan terpelihara sepanjang musim?
"Menurutku, itu kuncinya karena di samping profesionalisme dan kemampuan, tingkat hubungan dengan klub harus tinggi sekali, yang utama adalah bekerja secara harmonis dengan skuat."

Pasca-Piala Dunia aku membayangkan Anda perlu berhati-hati dengan beberapa pemain yang lebih berat dibanding pemain lainnya.
"Ini salah satu dari sekian banyak masalah yang harus Anda sadari dan analisis. Aspek penting lainnya adalah memberi batas antara pengetahuan dan pemahaman Anda. Ini salah satu dari hal-hal yang berubah. Pada masa lalu, Anda memulai pramusim dengan 95 persen skuat yang ada, dan Anda tidak bisa mengubah itu sampai sisa musim. Kini ada bursa transfer yang punya waktu lebih lama. Banyak pemain yang ikut Piala Dunia atau kejuaraan Eropa sehingga telat bergabung. Jadi, Anda perlu bisa mencapai level kebugaran mereka supaya pelatih kepala dan pelatih kebugaran mempunyai para pemain dalam kondisi bagus. Hal ini vital pada awal musim ketika para pemain perlu membangun cadangan energi."


 English version  Versión Española  日本語版  Versione Italiana 

tags: klub
Muat lebih banyak