WAWANCARA ICARDI DI SKY SPORT ITALIA

Sang pemain depan berbicara dengan Matteo Barzaghi tentang kondisi dirinya dan Inter saat ini

APPIANO GENTILE - "Di satu sisi, saya merasa senang bisa bermain lagi setelah masalah pada pangkal paha saya sembuh, tetapi di sisi lain saya kurang senang karena lama tidak bermain. Secara fisik, saya dalam keadaan baik sekarang, tapi saya masih minum obat anti radang untuk mengatasi iritasi yang masih sedikit terasa," kata pemain depan Nerazzurri, Mauro Icardi, dalam sebuah wawancara dengan Sky Sport Italia.

Perbincangan mundur ke belakang ketika dia diminta untuk menyebutkan gol yang paling membuat dirinya bahagia: "Gol saat melawan Juventus, selain karena itu juga merupakan gol pertama saya untuk Inter."

Seberapa pentingkah posisi di Eropa, bahkan mungkin meraihnya dengan harus mengalahkan AC Milan? "Sangat penting, dan itu merupakan sasaran kami semua, mulai dari presiden hingga posisi yang paling bawah. Kami tidak takut dengan AC Milan. Kami menghormati mereka, seperti kami menghormati tim lain. Dan kami tahu bahwa semua tim di Serie A adalah tim yang tangguh, baik yang berada di posisi teratas maupun yang paling bawah. 

"Napoli? Sama dengan yang saya katakan tentang AC Milan. Pertandingan hari Sabtu? Kami akan berusaha untuk bermain kuat, dan kami harus bermain dengan kecepatan 100 mil per jam."

Bagaimana perkembangan Icardi di bawah asuhan Walter Mazzarri? "Berjalan sangat baik, dan belakangan ini dia memainkan saya sehingga memberikan saya rasa percaya diri. Saya hanya melakukan tugas pemain depan: mencetak skor. Seperti yang sudah saya katakan, saya banyak belajar darinya. Sekarang kita berada di penghujung musim dan saya masih belajar darinya; bahkan hal-hal yang sudah saya ketahui sebelumnya tapi masih harus belajar untuk menerapkannya dengan baik. 

"Apakah dia pelatih yang tepat untuk membawa kami kembali ke puncak? Semoga begitu. Kita semua tahu bahwa pemain depan yang bekerja sama dengannya menjalani musim dengan sangat baik, jadi kami berharap itu juga berlaku pada kami."

Lalu pertanyaan tentang penerimaan yang dia peroleh dari fans Sampdoria: "Itu tidak menyakiti kami dan jujur saja, saya sudah menduganya. Seperti yang saya katakan, saya memulai karier saya di Sampdoria. Jika para penggemar bersikap seperti itu, maka itu adalah keputusan mereka. Saya melakukan apa yang harus saya lakukan hari Minggu lalu, yaitu mencetak gol. Saya turut senang untuk para fans kami sendiri.

"Perayaan gol? Saya sering melakukannya. Malahan, saya melakukannya setiap kali saya mencetak skor. Pertama kali waktu saya mencetak skor melawan Genoa di derby. Saat itu di menit-menit terakhir dan saya mengamankan skor 3-1. Lalu mereka mulai bertingkah, dan saya berdiri di sana dengan kedua tangan di samping telinga saya untuk mengatakan, 'Ayo lebih keras, karena kami yang menang!'"

Menurut beberapa laporan dari wartawan, Mauro mengatakan: "Jika Inter menyingkirkan saya, maka saya akan hengkang. Jika tidak, maka saya tetap tinggal di sini." Jawaban dari pemain nomor 9 ini: "Saya tidak pernah mengatakan seperti itu. Saya ingin terus belajar di Inter musim ini, selama saya masih ada di sini. Saya yakin masih banyak yang bisa dipelajari. Jika ada tim lain yang menginginkan saya, maka mereka harus mengusahakannya.

"Saya tidak bisa mengendalikan berita-berita tentang saya. Jika orang ingin bicara, mereka bicara. Saya hanya mengurusi urusan saya dan menjalani hidup saya seperti sebelumnya. Saya belum berubah. Saya masih orang yang sama, dengan keluarga saya dan orang-orang yang dekat dengan saya."

Idolanya adalah Batistuta, dan dia dianggap setara dengan pemain depan seperti Crespo, Tevez, dan Higuain: "Saya pikir saya mirip dengan Batistuta. Gaya bermain Crespo, Higuain, dan Tevez berbeda.

"Sejauh kehidupan pribadi saya, saya puas dengan keadaan saat ini. Jika saya mendapatkan undangan Piala Dunia berkat gol-gol saya bersama Inter, saya akan senang. Jika tidak, mungkin yang berikutnya. 

"Perasaan bangga atas apa yang saya lakukan adalah sesuatu yang saya simpan untuk diri sendiri. Saya melakukannya karena keinginan saya, karena saya senang berperilaku dengan cara tertentu."


 English version  Versión Española  日本語版  Versione Italiana 

tags: tim icardi
Muat lebih banyak