MILAN - Selama bertahun-tahun gerakan IO Tifo Positivo dari Comunità Nuova telah dilakukan di Milan dan sekitarnya, selain di wilayah Lombardia, untuk mempromosikan nilai-nilai olahraga sebagai inspirasi bagi umat manusia dan mengusulkan sebuah model yang positif dan berkelanjutan bagi dukungan fans, sambil mengembangkan rasa saling menghormati, integrasi, dan inklusi sosial. Ini merupakan sebuah intervensi dan pencegahan budaya yang berfokus pada upaya bersama pemuda dan orang dewasa untuk meningkatkan kesadaran yang lebih besar.
Oleh karena itu, di Hari Internasional untuk Penghapusan Diskriminasi Rasial pada tanggal 21 Maret 2013, kampanye TWEETOFF RACISM - HAPUS RASISME DENGAN SEBUAH TWEET diciptakan untuk memerangi segala bentuk rasisme dan diskriminasi dalam olahraga dan kehidupan sehari-hari.
Dalam edisi sebelumnya, peserta yang terlibat di dalamnya antara lain: Giovanni Malagò, Ivan Ramiro Cordoba, Cristina Stancari, Chiara Bisconti, don Gino Rigoldi, Pierluigi Marzorati, Nicolò Melli, Kevin Prince Boateng, Paolo Maggioni dan Alessandro Cannavò, serta Rete G2.
Acara ini dijadwalkan akan berlangsung pada hari Jumat 21 Maret di markas IO Tifo Positivo (di Palalido, Piazza Stuparich), sementara edisi kedua "TweetOffRacism" dijadwalkan untuk mengenang Nelson Mandela. Kegiatan ini merupakan kampanye jejaring sosial dan merupakan pertemuan dengan para atlet profesional melalui kegiatan-kegiatan yang juga akan diikuti oleh siswa sekolah di Milan. Tujuannya adalah untuk menolak segala bentuk rasisme, dengan menggunakan alat bantu seperti kartun Smemo bersejarah karya Scapigliati dan diterbitkan pada tahun 1999; desain ini akan digunakan oleh para siswa dalam sebuah tampilan koreografi raksasa. Sebuah video juga dipersiapkan, http://www.youtube.com/watch?v=7wG11YyM2sc, untuk menyebarkan pesan TweetOffRacism yang dibuat oleh Smemoranda dengan menampilkan tim bola basket Olimpia Milano yang telah lama menjadi pendukung proyek ini.
IO Tifo Positivo juga didukung oleh Wilayah Lombardia, Provinsi dan Kota Milan, Kota Monza, dan Provinsi Lecco.
Di bawah ini adalah pihak-pihak yang ambil bagian dalam prakasa ini:
KOTA MILAN
FONDAZIONE CANNAVO'
OLIMPIA EA7 MILANO
CONSOLATO DEL SUDAFRICA
UNAR
SMEMORANDA
CONI CR LOMBARDIA
REGIONE LOMBARDIA
UFFICIO SCOLASTICO REGIONALE
MILANOSPORT
PROVINCIA DI MILANO
CLUB ITALIA MASTER
F.C. INTERNAZIONALE MILANO
A.C. MILAN
HOCKEY MILANO
ASD BRESSO 4
AKA 4
GAZZETTA DELLO SPORT
SHARE RADIO
Peserta individu:
Flavio Portaluppi (Olimpia Milano Basket EA7)
Cristian Brocchi (mantan pemain AC Milan dan pelatih pemain muda)
Giovanni Galli (mantan pemain AC Milan dan pemenang Piala Dunia 1982)
Don Gino Rigoldi (Presiden NGO Cominità Nuova)
Mr. S K Molobi (Konsul Jenderal Afrika Selatan)
Itala Vivan (Profesor Universitas)
Chiara Bisconti (Penasihat bidang Olahraga, Kota Milan)
Gianluca Zambrotta (mantan pemain AC Milan, Juventus, dan pemenang Piala Dunia 2006)
Damiano Tommasi (mantan pemain Roma dan tim nasional Italia, presiden AIC saat ini)
Paolo Scirea (kakak dari Gaetano Scirea, mantan pemain Juventus dan pemenang Piala Dunia 1982)
McDonald Mariga (pemain FC Internazionale)
Greta Cicolari (pemain bola voli pantai nasional Italia)
Roberto Galia (mantan pemain Juventus dan tim nasional Italia)
Martina Caironi (pemenang medali emas National Paralympic di London 2012)
Cristina Stancari (Penasihat bidang Olahraga, Provinsi Milan)
Bianca Manacorda (juara junior sepatu luncur es)
Niccolò Macii (juara junior sepatu luncur es)
Pierluigi Marzorati (Presiden CONI CR Lombardia)
Pierino Prati (mantan pemain AC Milan)
Elio Trifari (Direktur yayasan Candido Cannavò)
Akan melakukan pertemuan:
Luca Bianchin (Gazzetta dello Sport)
Daniele Redaelli (Gazzetta dello Sport)
Alessandro Cannavò (Corriere della Sera)
Ikut serta dalam pertemuan:
IC CALASANZIO of MILAN
IC RINASCITA A.LIVI of MILAN
IC GROSSI of MILAN
IC TOLSTOJ of MILAN
IC LUINI of ROZZANO
IC ALESSANDRINI of CESANO BOSCONE
F.C. INTERNAZIONALE (akademi muda)
ACCADEMIA GAGGIANO
RED DEVILS Milano
OLIMPIA MILANO (akademi muda)
English version Versione Italiana