MAZZARRI: "LAGA YANG KETAT, MEREKA MEMPERSIAPKAN DIRI DENGAN BAIK"
"Ada pertandingan yang hanya bisa Anda buka dengan sesuatu yang lebih khusus. Penonton bersorak saat kami menekan Catania: kami selalu membutuhkannya"
MILAN - Pelatih Inter, Walter Mazzarri, diwawancarai media usai pertandingan melawan Catania. Berikut adalah hal yang disampaikannya:
"Ada banyak faktor yang menentukan ketika Anda mengevaluasi sebuah kinerja. Para pemain tidak terbiasa bermain dengan tekanan semacam ini. Mereka membutuhkan dukungan di kandang: kadang kami seperti bermain di balik pintu yang tertutup... Jika Anda pernah bermain, Anda pasti tahu situasi seperti apa yang saya bicarakan. Saat kami memberikan tekanan pada Catania, para penonton bersorak: itulah yang selalu kami butuhkan.
"Apakah saya merasa khawatir dengan pertandingan mendatang? Lihatlah apa yang terjadi di Genoa: kami mengekspresikan diri dengan bebas; hari ini kami agak tegang . Pada saat tertentu, dengan suasana seperti ini, para pemain mungkin bisa mengekspresikan diri mereka lebih baik ketika bermain tandang. Mereka berada di bawah tekanan yang berat. Ini bukan masalah usia mereka, saya berbicara tentang pemain yang bermain dalam sebuah ketika hasil yang baik sedang dinantikan. Banyak dari mereka tidak terbiasa untuk berusaha mencapai puncak atau tampil di bawah tekanan yang mereka rasakan - saya berbicara tentang Jonathan, Alvarez, Kuzmanovic.
"Milito merupakan hal lain: tidak mudah untuk memainkan kembali pemain dengan cedera seperti yang dialaminya. Kami membutuhkannya untuk memberikan sesuatu hari ini, sesuatu yang akan membalikkan keadaan. Kita menghadapi pertandingan yang sangat ketat, melawan tim yang telah mempersiapkan diri dengan baik, kebuntuan yang hanya bisa dipecahkan dengan sesuatu yang sedikit khusus dari pemain istimewa.
"Saya belum bisa menggunakan Icardi. Botta belum bisa bermain 90 menit dan dia juga baru saja pulih dari cedera serius. Di menit-menit terakhir hari ini, kami bermain dengan empat pemain di depan, semua pemain penyerang, mungkin kurang begitu mengkhawatirkan pertahanan. Tahun ini disebut sebagai tahun transisi, jadi sekali lagi saya meminta Curva dan para fans kami untuk membantu: kami membutuhkan mereka.
"Guarin dan para fansnya mempengaruhi keputusan? Kami memilih untuk tidak melanjutkan pertukaran bukan hanya karena protes dari Curva Nord. Direksi klub mempertimbangkan banyak hal dan memutuskan untuk tidak melanjutkannya. Kita perlu berusaha untuk menciptakan suasana sedemikian rupa sehingga segalanya kembali selaras. Kami sedang berada dalam periode yang membutuhkan banyak dukungan."